Di Sukodono, Gus Muhdlor Disambut Antusias
Bakal Calon Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor (Gus Muhdlor) terus melanjutkan blusukan sobo pasar. Kali ini giliran pasar di Kecamatan Sukodono menjadi sasaran blusukannya, tepatnya di pasar krempyeng Desa Sukolegok, Minggu 19 Januari 2020.
Namun yang menarik adalah kunjungan ke Desa Masangankulon karena di desa ini warga sendiri yang berinisiatif menghadirkan CEO SidoResik itu untuk terlibat dalam kerja bhakti warga.
Usai menggelar blusukan di pasar Sukolegok, Gus Muhdlor lantas menuju ke Masangankulon bergabung dengan warga yang melaksanakan kerja bhakti di musala, masjid, dan jalan desa.
Di Masangankulon ia mengaku terkejut dengan sambutan warga. Sebuah baliho besar bergambar Gus Muhdlor terpampang di atas gapura. Tak hanya itu, putra KH Agus Ali Masyhuri (Gus Ali) itu juga disambut dengan alunan salawat kesenian terbang Ishari.
"Saya kaget dan tak nyangka dengan sambutan warga," ungkap Muhdlor.
Ia pun mengapresiasi kegiatan warga Masangankulon, karena yang mereka lakukan merupakan usaha menjaga lingkungan sekaligus menjaga keimanan. "Bagi saya Masangankulon adalah desa pelopor kebersihan. Otomatis menjadi desa pelopor keimanan," katanya.
Atas sambutan dan usaha warga menjaga lingkungan, Gus Muhdlor memberikan tong sampah. Ia pun berpesan bahwa menjaga lingkungan merupakan usaha bersama, bukan hanya pemerintah saja.
"Berapapun anggaran yang dikeluarkan pemerintah untuk program kebersihan kalau tidak dibarengi dengan usaha masyarakat maka mustahil," kata Gus Muhdlor.
Advertisement