Di MotoGP Portugal, Enea Bastianini dengan Model Rambut Baru?
Enea Bastianini diyakini akan tampil dengan potongan rambut terbaru saat turun di MotoGP Portimao pada pekan depan. Ini menyusul insiden yang membuatnya tak tampil maksimal saat membalap di seri kedua MotoGP Qatar.
Pasalnya, rambut yang panjang menyebabkan masalah pada sang pembalap, sehingga Enea Bastianini gagal mempertahankan keunggulannya atas pembalap rookie lainnya usai balapan kedua di MotoGP Qatar.
Bastianini tergusur oleh Jorge Martin setelah pembalap baru Pramac Ducati itu secara mengesankan meraih podium ketiga pada balapan kedua di Qatar akhir pekan lalu. Bahkan Jorge Martin sempat memimpin cukup lama sebelum diambil oleh sang juara Fabio Quartararo dan rekan setimnya, Johann Zarco di beberapa lap terakhir.
Bastianini turun di seri kedia MotoGP Qatar sebagai pendatang baru dengan posisi terbaik, setelah finish di urutan ke-10 pada balapan pembuka MotoGP 2021. Namun setelah seri kedua yang digelar di tempat yang sama, Enea Bastianini hanya mampu finish di posisi ke-11. Ia pun tertinggal enam poin dari Jorge Martin.
“Sayangnya, enam atau tujuh lap terakhir, rambut dan keringat saya (masuk ke mata saya). Sehingga membuat saya tidak memiliki visibilitas yang baik, dan saya tidak bisa tetap fokus,” katanya.
Kendati hanya finish di posisi ke-11, Enea Bastianini menunjukkan performa yang kuat mengingat dia start dari grid ke-19.
"Kami membuat balapan yang hebat," kata Bastianini.
"Jika saya bisa lolos (kualifikasi) jauh lebih baik, saya yakin saya bisa bertarung dengan yang pertama," tambah juara Moto2 tahun lalu itu.
Itu mungkin terdengar seperti sebuah klaim semata, namun Bastianini benar-benar menunjukkan perkembangan yang baik mengingat ia berhasil melewati garis finis hanya 5.550 detik dari pemenang balapan Fabio Quartararo. Catatan itu lebih baik dibandingkan dengan 9.288 detik di belakang pemenang seri pertama Maverick Vinales.
Bastianini juga hanya empat detik di belakang Martin dan podium, serta unggul sepuluh detik dari rekan setimnya di Esponsorama, Luca Marini yang finish di tempat ke-18. Sedangkan Rookie lain di grid, Lorenzo Savadori dari Aprilia, berada di urutan ke-20 atau terakhir.
Lantas, apakah Enea Bastianini akan memotong rambutnya lebih cepak dibanding sebelumnya? Mari kita nantikan penampilannya di MotoGP Portugal mendatang.
Advertisement