Despicable Me di Trans7: Awal Mula Petualang Minions
Trans7 menayangkan film anak Despicable Me, hari ini, Senin 24 April 2023 pukul 09.30 WIB. Despicable Me adalah film komedi animasi komputer 3D Amerika. Makhluk kecil berwarna kuning yang biasa disebut Minion mulai diperkenalkan dalam film Despicable Me. Film ini juga menghadirkan tokoh-tokoh kunci lain untuk menghidupkan jalan ceritanya.
Film Despicable Me diproduksi oleh Illumination Entertainment sebagai film dan proyek debutnya, pada 2020. Film berdurasi 95 menit ini didistribusikan oleh Universal Pictures. Film ini dianimasikan oleh studio animasi Prancis Mac Guff, yang kemudian diakuisisi oleh Illumination. Disutradarai oleh Pierre Coffin dan Chris Renaud dalam debut sutradara.
Cerita digarap oleh Sergio Pablos. Judul referensi karakter utama saat ia merujuk pada dirinya sendiri dan disertai oleh lagu oleh Pharrell Williams. Dirilis secara teatrikal pada 9 Juli 2010 di Amerika Serikat dan Indonesia, Despicable Me mendapat lebih dari 546 juta dolar AS di seluruh dunia dengan anggaran 69 juta dolar AS.
Seri film franchise Despicable Me, termasuk sekuel Despicable Me 2 pada 2013, dan sekuel lain, Despicable Me 3 pada 2017, dan dua prekuel; Minion yang dirilis 2015, dan Minion: The Rise of Gru 2022, yang menampilkan Gru sebagai karakter utama.
Sinopsis Despicable Me
Gru (Steve Carell) dikisahkan sebagai seorang penjahat super yang reputasinya bisa dibilang telah mendunia. Dengan bantuan asistennya, Dr. Nefario dan sekumpulan Minion, Gru bahkan berhasil mencuri Piramida Giza dan bulan.
Namun, berita mengejutkan sampai ke telinga Gru suatu hari. Rival terbesarnya, Vector, mengaku pada publik bahwa ia yang mencuri Piramida Giza. Gru yang geram pun mulai mencari cara untuk membalas perbuatan Vector.
Gru memulai misinya dengan mencuri senjata pengecil di Asia Timur. Sialnya, senjata ini justru jatuh ke tangan Vector. Kembali diliputi rasa kesal, Gru bersama Minions berencana membobol markas milik Vector, tetapi akhirnya gagal.
Saat Gru hampir putus asa, tiga anak panti asuhan yakni Margo (Miranda Cosgrove), Edith (Dana Gaier), dan Agnes (Elsie Fisher) hadir dalam kehidupannya. Kehadiran mereka nyatanya justru mengubah kehidupan Gru secara keseluruhan.