Gus Munib Kantongi Rekom PKB di Pilkada Banyuwangi?
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memberikan rekom Pilkada Bupati Banyuwangi pada H Ahmad Munib Syafa'at. Hal ini sesuai dengan surat yang dikelurkan oleh Desk Pilkada PKB yang ditandatangani oleh Faisol Riza sebagai ketuanya. Surat persetujuan itu bernomor : 339/DESK-PILKADA/VII/2020 tertanggal 13 Juli 2020. Namun surat itu juga disebut bakal tak berlaku jika syarat yang diberikan pada Gus Munib tak bisa dipenuhi.
Dikonfirmasi mengenai hal ini, Gus Munib, panggilan H. Munib Syafa'at membenarkan surat tersebut. Menurutnya surat tersebut diterimanya langsung pada Selasa, 14 Juli 2020 dinihari. "Insyaallah benar. Karena saya sendiri yang mengambil ke sana," ujar Gus Munib melalui sambungan telepon pada Rabu, 15 Juli 2020 malam.
Dia menjelaskan, dirinya ke Jakarta pada Senin, 13 Juli 2020. Dia mengaku bertemu dengan Menteri Desa, Pembangunan daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Abdul Halim Iskandar. Dalam pertemuan itu, Gus Munib menyampaikan perkembangan yang ada di Banyuwangi.
"Setelah itu beliau memerintahkan ke Deks Pilkada untuk membuatkan surat tugas pada saya. Setelah itu, malam sekitar jam 01.00 WIB (Selasa, 13 Juli2020 dinihari) saya ke DPP PKB untuk mengambil surat itu. Saya Selasa pagi pulang ke Banyuwangi. Sudah itu saja," jelasnya.
Dalam surat tersebut, Desk Pilkada PKB memberikan sejumlah tugas pada Gus Munib. Di antaranya, melakukan komunikasi dengan partai Politik lain guna melengkapi koalisi, melakukan komunikasi dengan DPW PKB Jawa Timur dan DPC PKB Banyuwangi dalam rangka menentukan calon Wakil Bupati Banyuwangi.
Pada poin terakhir surat tersebut tertulis deadline bagi Gus Munib untuk pelaksanaan tugas dari Desk Pilkada PKB itu. Apabila sampai 1 Agustus 2020 tugas tersebut tidak dapat dilaksanakan maka surat tersebut dinyatakan tidak berlaku.
Gus Munib menyatakan, setelah menerima surat tersebut dirinya sudah berkomunikasi dengan sejumlah partai lain untuk mendapatkan masukan berkaitan dengan Banyuwangi ke depan. Termasuk siapa calon Wakil Bupati yang mungkin bisa diajak bergandengan bersama untuk membangun Banyuwangi.
"Saya kemarin hampir semua partai sudah ngomong sama ketua partainya. Saya koordinasinya kepada sesuatu yang sudah sangat signifikan menurut saya. Tidak dengan beberapa partai saja tapi pada semua partai," ujarnya.
Mengenai calon wakil bupati yang akan menemaninya nanti, menurutnya masih terbuka peluang diisi oleh siapapun. Dia mengaku sudah menerima masukan dari sejumlah partai yang akan berkoalisi. Apakah komposisinya sesuai rapat pleno yaitu dirinya sebagai calon bupati berpasangan H. Joni Subagio sebagai wakil bupati ataukah berpasangan dengan orang lain.
Dia menambahkan, nama calon wakil bupati yang akan mendampinginya masih digodok agar mendapatkan sosok yang betul-betul mendekati ideal. Calon-calon dari Ketua partai, kata Dia, juga merupakan orang-orang yang luar biasa dan punya potensi. Seperti dari partai Demokrat, Gerindra, PPP, Hanura, PKS menurutnya semuanya punya potensi.
"Atau mungkin, idealnya didukung tidak oleh satu partai dan PKB kurang. Untuk membantu (menambah jumlah) kursinya maka apa tidak dipertimbangkan dengan calon yang lain," bebernya.
Berkaitan dengan DPC PKB Banyuwangi yang sebelumnya sudah mengusulkan dirinya sebagai calon bupati dan Ketua DPC PKB Banyuwangi H. Joni Subagio sebagai calon wakil bupati, Gus Munib menyatakan, surat pengusulan yang dilayangkan ke DPP PKB sudah sesuai hasil pleno pada Musyawarah Pimpinan Cabang di Dusun Rayut, Desa Parijatahkulon, Kecamatan Srono, Banyuwangi. "Kami tetap sesuai redaksional kok. Tetapi memang per hari ini yang mendapatkan surat perintah baru saya untuk mencari partai koalisi," tegasnya.
Dia mengaku optimis bisa menyelesaikan tugas itu sesuai deadline yang ditentukan. Menurutnya, perjalanan mulai dirinya ditunjuk dan diminta untuk menjadi calon bupati dari PKB hingga mendapatkan surat tugas, semuanya diberi kemudahan. "Mudah-mudahan ini bagian dari ikhtiar, bagian dari isyarat, mudah-mudahan bisa lebih lancarnya kedepan. Saya optimis insyaallah," pungkasnya.
Sementara itu, Ketua DPC PKB Banyuwangi, H. Joni Subagio belum memberikan keterangan berkaitan dengan turunnya surat persetujuan Desk Pilkada kepada Gus Munib ini. Dikonfirmasi melalui pesan Whatsapp, H. Joni Subagio belum memberikan jawaban.
Advertisement