Demi Keamanan, Panpel Persebaya Siapkan Rantis untuk Bawa Pemain Arema FC
Laga big match Persebaya menghadapi Arema FC memang rawan terjadi gesekan. Untuk mencegah hal tersebut panitia pelaksana (panpel) pertandingan menyiapkan kendaraan taktis (rantis) untuk bawa pemain tim tamu.
Dalam pertandingan yang akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, pada Minggu 6 Mei 2018, panpel Persebaya, Wisnu Sakti Buana mengatakan bakal menyediakan rantis untuk membawa pemain Arema FC. Hal itu dilakukan, untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan bagi para pemain.
"Mungkin untuk keamanan, kami harus pakai rantis untuk keamanan pemain Arema. Bagi kami sebagai tuan rumah kami siap menyambut tim tamu," kata Wisnu.
Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Wali Kota Surabaya ini mengatakan, bakal memberikan jaminan keamanan dalam pertandingan akbar yang mempertemukan kedua tim besar asal Jawa Timur itu.
"Soal keamanan, pasti kami jamin aman dan tertib. Karena itu sudah menjadi tanggung jawab kami. Serta kami akan berkoordinasi dengan pihak kepolisian," katanya.
Sementara itu, pihak Polrestabes Surabaya juga sudah menjamin akan kemanan di pertandingan Persebaya kontra Arema FC. Pernyataan itu disampaikan langsung oleh Kapolres, Kombes Pol Rudi Setiawan.
"Kami akan berikan penjagaan ekstra ketat, saya mohon semua pihak dapat mengedepankan dan menjaga keamanan," ujarnya. (hrs)