Debat Publik Pertama, KPU Jatim Batasi Kehadiran Simpatisan
Debat Publik pertama, dua pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur (Jatim) yang diprakarsai oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jatim bakal digelar besok, Selasa, 10 April.
”Kita sudah siap untuk fasilitasi pelaksanaan debat publik pertama Pilgub Jatim, semuanya berjalan dengan baik baik pihak venue, kita juga libatkan teman-teman media televisi untuk menyiarkan langsung,” Komisioner KPU Jatim Divisi Sumber Daya Masyarakat (SDM) dan Partisipasi Masyarakat (Parmas), Gogot Cahyo Baskoro, Senin, 9 April 2018.
Debat publik yang digelar di Dyandra Convention Center, Jalan Basuki Rahmat Surabaya ini, KPU memberlakukan batasan bagi jumlah tim massa kampanye, yakni hanya 150 orang bagi masing-masing paslon.
"Dengan tim kampanye nanti akan disampaikan bagaimana atura kepada paslon, kerana debat itu sifatnya dialogis, maka kami tidak menyarankan tidak ada pengerahan massa dalam jumlah besar," katanya.
Pihak KPU juga tidak akan menyiapkan layar besar atau tv plasma didepan Gedung Dyandra, demi menghindari potensi pengerahan massa dalam jumlah besar
Gogot menghimbau bagi tim kampanye, simpatisan, dan warga Jawa Timur, jika ingin menyaksikan debat publik pertama ini, tidak perlu datang gedung Dyandra, sebagai gantinya masyarakat bisa menyaksikan jalannya debat lewat stasiun televisi yang menyiarkan langsung.
Debat publik yang akan diikuti paslon nomor urut satu Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak dan paslon nomor urut dua Saifullah Yusuf-Puti Guntur Soekarnoputri, ini dilakukan dalam tiga tahap, yakni yang pertama pada tanggal 10 April, kedua tanggal 8 Mei, dan yang terakhir pada tanggal 23 Juni 2018.
Debat publik pertama akan digelar Selasa 10 April 2018, disiarkan oleh Inews TV dan Trans Media (CNN, Trans TV dan Trans7), dan ada beberapa stasiun televisi yang me-relay, yakni Kompas TV dan JTV.
Kemudian, jadwal kedua debat publik dilaksanakan pada 8 Mei 2018, disiarkan oleh stasiun Kompas TV dan Metro TV. Yang terakhir, debat publik dilaksanakan Sabtu 23 Juni 2018 akan disiarkan TV One, JTV, BBS TV, TVRI dan TV9 (relay). (frd)
Advertisement