Datangi Warga Kolong Jembatan, Putri Indonesia 2014 Ingatkan 3M
Putri Indonesia 2014, Elvira Devinamira dan adiknya, Shafira Novianti Adi membagikan 200 masker kepada warga bawah kolong Jembatan Tol Tambak Asri pada Selasa, 13 Oktober 2020.
Elvira Devinamira mengatakan, Covid-19 dapat menyerang siapa pun, tanpa melihat latar belakang. Oleh karena itu, selain membagikan ratusan masker, dia berharap agar warga selalu terapkan protokol kesehatan.
Protokol kesehatan yang diterapkan tersebut meliputi 3M, yakni wajib memakai masker, wajib menjaga jarak dan menghindari kerumunan, serta wajib mencuci tangan dengan sabun.
"Kami ingin semua orang, baik mampu atau tidak mampu tetap memakai masker. Terutama mereka yang tidak berkecukupan, karena kondisinya bisa tambah parah karena terpapar Covid-19," kata Elvira, di sela-sela dirinya membagikan masker.
Dalam kegiatan tersebut, kata Elvira, dirinya dibantu Komunitas Tolong Menolong untuk membagikan bantuan itu. Sebab, sumbangan bukan hanya berupa masker, tapi juga paket makanan.
Sementara itu, Ketua Komunitas Tolong Menolong, Daniel Lukas Rorong mengatakan, penyaluran bantuan tersebut merupakan yang keenam kalinya dilakukan bersama Elvira.
Rorong mengungkapkan jika sebelumnya dirinya bersama Elvira juga sempat mengajak anak-anak panti asuhan dan keluarga tidak mampu untuk bermain di salah satu tempat rekreasi di Surabaya.
Kami juga sebelumnya mengajak puluhan anak panti asuhan dan keluarga tak mampu untuk bermain sepuasnya di wahana bermain Surabaya Carnival. Selain itu,kami juga mengajak mereka berbuka puasa bersama dan dilanjut nonton film,” tutupnya.
#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibupakaimasker
#ingatpesanibujagajarak
#ingatpesanibucucitangan
#pakaimasker
#jagarak
#jagajarakhindarikerumunan
#cucitangan
#cucitanganpakaisabun