Dari Seluruh Indonesia, Putihkan GBK, Untuk Indonesia Maju
Antusiasme masyarakat untuk menghadiri kampanye akbar Jokowi-Amin terakhir di Gelora Bung Karno sudah terasa jauh hari sebelumnya. Di media sosial, berbagai meme dan status berisi komunitas-komunitas siap #PutihkanGBK begitu viral dan jadi perbincangan seru di berbagai WhatsApp Grup, bahkan yang tidak pernah membicarakan politik sekalipun.
Rupanya #PutihkanGBK benar-benar nyata. Saya sengaja datang ke GBK sejak jam 8 naik ojol. Di halte-halte Transjakarta, orang-orang berbaju putih sudah antre menuju GBK. Di jalan, saya melihat angkot penuh ibu-ibu. Di belakangnya terpasang bendera dukungan untuk Jokowi. Sopirnya pun pakai baju putih dan ikat kepala putih.
Saya sengaja menanyai orang-orang yang datang. Ibu Titin datang dari Tangerang. Dengan semangat naik KRL menuju GBK bersama ibu-ibu pengajian lainnya. Mas Sigit datang dari Pati naik bus. “Berangkat jam 8 malam, sampai subuh. Sholat dulu, langsung ke sini,” katanya.
Pugo Kogaya, mahasiswa Papua di Jakarta sudah sejak pagi ke GBK. Ia mendukung Pak Jokowi karena merasakan betul pembangunan di daerahnya. Pak Irman malah jauh-jauh dari Pontianak bareng istrinya. Beliau datang kemarin, menginap di rumah saudaranya. “Demi Indonesia Maju,” alasannya.
Siang ini GBK benar-benar putih. Dari seluruh Indonesia untuk Indonesia Maju.
Pada kampanye terakhir Capres Jokowi, masyarakat merayakan kampanye ini dengan sangat meriah dan begembira! Dengan memutihkan jalanan, pendukung 01 menaiki MRT (yang baru selesai dibangun di masa Jokowi) hingga memenuhi Stadion GBK.
Hari ini masyarakat dari berbagai etnis, agama, kalangan yang tua muda bergembira merayakan kampanye akbar di Stadion Gelora Bung Karno! Hari ini kita juga merasakan nikmatnya menaiki MRT yang dilanjutkan dan diselesaikan pembangunannya oleh Presiden Jokowi ketika menjadi Gubernur DKI Jakarta.
Hari ini kita merasakan meriahnya dan gembiranya perayaan kampanye! Bukan kampanye yang menakut-nakuti! Tetapi kampanye yang menggembirakan! Memang seharusnya seperti inilah perayaan kampanye orang yang ingin menjadi Presiden Republik Indonesia!
Karena rakyat Indonesia bukan hanya dari satu kelompok agama dan suku melainkan berbagai macam agama, suku bangsa, etnis saja. Berwarna-warni melebur menjadi satu putih! Inilah sejatinya Bhineka Tunggal Ika untuk Indonesia Maju! (Arif Afandi)
Advertisement