Dari Kristen Stewart Hingga Madonna, 11 Pemeran Film Putri Diana
Film tentang Putri Diana, Spencer, akan turun di layar lebar pada 5 November 2021. Film yang dibintangi oleh Kristen Stewart itu digadang-gadang akan membawa pemeran Twilight itu mendapatkan Oscar. Diketahui pula, Kristen Stewart adalah aktor ke 11 yang memerankan Putri Diana semenjak ia menikah dengan Pangeran Charler, pada tahun 1981. Di antara pemerannya ada Madonna dan juga Naomi Watts. Berikut daftarnya.
Kristen Stewart - Spencer (2021)
Kristen Stewart memerankan Putri Diana dengan latar tahun 1990an dalam Spencer. Meski belum diputar di depan publik, Spencer banyak mendapat kritik dari pemirsa di Inggris.
Salah satunya adalah kemampuan Kristen Stewrt membawakan aksen British. Film ini diputar dalam Festival Film di Venice, paca Jumat 3 September 2021 lalu.
Jeanna de Waal - Diana : A True Musical Story (2021)
Dilansir dari Variety, film ini dirilis tahun 2019 di mana film musikal tentang Putri Diana ini akan diputar di Netflix pada 1 Oktober nanti.
Selanjutnya, film musikal ini juga akan tampil di teater Longacre di New York, pada 1 Desember 2021 nanti.
Elizabeth Debicki - The Crown (2022)
The Crown musim ke lima di Netflik akan melanjutkan sosok Putri Diana. Kali ini, adalah Elizabeth Debicki, yang akan menggantikan Emma Corin sebagai pemeran Putri Diana di musim ke empat.
Penonton banyak mempertanyakan, apakah serial ini akan menampilkan adegan kecelakaan tragis di Paris yang merenggut nyawa Putri Diana. Meski dalam serial yang sama disebutkan akan ada penampilan dari Dominic West yang memerankan Pangeran Charles.
Emma Corrin - The Crown (2020)
Emma Corrin memerankan Putri Diana di The Crown musim ke empat. Disebutkan penampilan Emma Corrin di sini akan menjadi kompetitor berat bagi Kristen Stewart.
Emma Corin disebut belajar berbicara dengan aksen British kepada ibunya, yang berprofesi sebagai terapis.
Emma Corrin memerankan Putri Diana sejak ia bertemu dengan Pangeran Charles hingga menikah, melahirkan Pangeran William, hingga perceraian di pernikahannya.
Bonnie Soper - Harry & Meghan: A Royal Royal Romance (2018)
Bonnie Soper memerankan Putri Diana dalam film produksi A+E Network yang diputar bersamaan dengan pernikahan Pangeran Harry dan Meghan di tahun 2018.
Soper muncul dalam kisah beralur mundur, menjadi Putri Diana yang berkomunikasi dengan Pangeran Harry saat muda.
Naomi Watts - Diana (2013)
Naomi Watts memerankan Putri Diana dalam film yang mengisahkan dua tahun terakhir kehidupannya, setelah bercerai dengan Pangeran Charles di tahun 1996. Film ini juga mengisahkan hubungan romantis Putri Diana dengan beberapa tokoh, seperti ahli bedah jantung Hasnat Khan, dan Dodi Fayed.
Sayangnya, film ini mendapat ulasan yang tak begitu hangat. Bahkan Rotten Tomatoes hanya memberinya rating 7 persen. Review di variety menyebut aktor di dalamnya tak mampu menggambarkan dua insan yang sedang benar-benar jatuh cinta.
Genevieve O'Reilly - Diana: Lasy Days of a Princess (2007)
Genevieve O'Reilly yang banyak dikenal atas perannya di Star Wars, memerankan Putri Diana dalam drama dokumenter yang mengisahkan dua bulan terakhir sebelum Putri Diana meninggal.
Serena Scott Thomas - Diana : Her True Story (1993)
Serena Cott Thomas memerankan Putri Diana dalam drama televisi di tahun 1993. Drama ini berdasarkan biograpi putri yang ternyata ditulis dengan keterlibatan Putri Diana sendiri.
Saat drama televisi ini mengudara, Putri Diana dan Pangeran Charles telah berpisah.
Catherine Oxenberg - Charles and Diana: Unhappily Ever After (1992)
Pemeran dalam film Dynasty, Catherine Oxenberg memerankan Putri Diana sebanyak dua kali. Yang pertama di tahun 1982 dalam film berjudul The Royal Romance of Charles and Diana, dan ia mendapatkan peran yang sama dalam film keduanya, Charles and Diana: Unhappily Ever After.
Film ini diputar di tengah kisruh rumah tangga Putri Diana dan Pangeran Charles sedang menjadi berita utama surat kabar setempat.
Nicola Formby - The Women of Windsor (1992)
Nicola Formby, artis yang kemudian menjadi jurnalis dan konsultan makanan, memerankan Putri Diana dalam film televisi di Kanada.
Drama berdurasi 3 jam ini mengisahkan interaksi antara Putri Diana, Sarah dan Ratu Elizabeth II.
Madonna - Saturday Night Live (1985)
Madonna juga pernah memerankan Putri Diana dalam Saturday Night Live, tentu bentuknya dalam sketsa. Namun penampilan Ratu Pop Madonna saat itu sangat ditunggu-tunggu, meski hanya memerankan sketsa Putri Diana.
Dalam acara itu, ia memerankan Putri Diana saat bertemu dengan Ronald Reagen dan istrinya.
Catherine Oxenberg - The Royal Romance of Charles and Diana (1982)
Ini adalah film pertama tentang Putri Diana yang diperankan oleh Catherine Oxenberg. Film ini mengudara setahun setelah pernikahan antara Putri Diana dan Pangeran Charles.
Film pertama Putri Diana ini mendapat review tajam dari the Washington Post, yang menyebut jika tokoh-tokoh di dalamnya terlihat kurang menarik lantaran masih berjarak dengan sosok manusia pada umumnya. (Var)
Advertisement