Dari Desember 2018, Zul Zivilia Sepi Job
Polisi menangkap Zulkifli alias Zul Zivilia karena perkara narkoba di Apartemen Gading River View City Home, Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada 28 Februari 2019. Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Komisaris Besar Suwondo menduga Zul Zivilia tergabung dalam jaringan pengedar narkoba jenis sabu dan pil ekstasi.
Zul Zivilia mengaku kepada penyidik jadi pengedar narkoba karena faktor ekonomi. Hal tersebut ditanggapi oleh Elbasri, kuasa hukum Zul Zivilia, sebagai asumsi karena belum mendengar langsung dari klien.
Menurut Elbasri, aktivitas bermusik Zul Zivilia memang berkurang. Bahkan, beberapa bulan terakhir pemilik lagu hit Aishiteru ini lebih banyak di rumah karena tidak ada jadwal manggung.
"Iya Desember (2018) sampai Februari (2019) sepi job," terang Elbasri kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, baru-baru ini.
Namun Elbasri menyebutkan Zul Zivilia akhirnya mendapat tawaran buat nyanyi di daerah Bone, Sulawesi Selatan, awal Maret lalu. Apesnya, Zul Zivilia malah terciduk sebelum naik panggung.
"Kalau masalah krisis ekonomi atau tidak, saya tidak tahu. Tidak ada keterangan seperti itu dari dia," pungkas Elbasri. (yas)