Daood Debu Ceria, Video Call Kakak sebelum Operasi Kaki
Daood Debu menjadi korban kecelakaan di Tol Pospro (Pasuruan-Probolinggo) Jawa Timur, pada Senin 18 April 2022. Ia mengalami cedera pada bagian kakinya hingga harus menjalani operasi.
Daood Debu yang sempat mendapatkan perawatan medis di RSUD dr. Mohamad Saleh, Kota Probolinggo, dirujuk ke Dr Soetomo Surabaya. Menurut penuturan sang kakak, Muhammad Saleem Ibn Daood, adiknya sempat video call dengan kondisi ceria sebelum menjalani operasi.
"Makanya saya bisa agak tenang, saya dengar suaranya dan masih ceria. Maksudnya, dia orangnya lucu. Kakinya begitu, tapi masih ketawa," kata Saleem kepada awak media.
Sang adik memang tak ada luka berdarah, tetapi bagian kakinya mengalami patah tulang hingga harus dioperasi. "Sebelum media ke sini, saya video call rame-rame dengan Daood, dan saya dengar kakinya, (nunjuk pergelangan kaki) itu patah, itu harus dioperasi," ungkapnya.
Saleem berniat untuk mengunjungi adiknya di rumah sakit, tetapi saat ini masih berembuk dengan keluarga besar. Dia pun meminta doa agar kondisi Daood bisa pulih kembali setelah menjalani operasi.
"Saya minta doanya. Adik saya harus mengalami hal seperti ini, saya mohon doanya agar lebih baik, bisa jalan lagi," tutur Saleem.
Seperti diberitakan Ngopibareng.id sebelumnya, Daood Debu merupakan korban kecelakaan yang selamat. Sedangkan dua orang, pasangan suami istri kewarganegaraan Malaysia meninggal dunia.
Ditemukan tanda mobil Toyota Vellfire bernopol L 1055 DL, yang ditumpangi Daood Debu sempat mengerem sebelum menabrak "pantat" truk di jalan Tol Pasuruan-Probolinggo (Paspro). Hanya saja pengeremen dinilai terlambat karena terlalu dekat dengan posisi truk di depannya.
Kesimpulan itu didapat setelah Satlantas Polres Polres Probolinggo Kota (Polresta) melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), Senin, 18 April 2022 sore. Juga diperoleh data, Dari kecepatan Toyota Vellfire di atas 100 km/ jam sebelum menghantam bagian belakang truk di Tol Paspro Km 837.200, Kelurahan Pakistaji, Kecamatan Wonoasih, Kota Probolinggo.
Advertisement