Danau Toba Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Power Boat F1
Danau Toba didapuk menjadi tuan rumah kejuaraan dunia Power Boat F1. Ajang bergengsi Kejuaraan Dunia Perahu Motor (Power Boat) Formula 1 (F1), atau disingkat F1 H2O 2023, rencananya digelar di Danau Toba, Sumatra Utara.
Kejuaraan berskala internasional tersebut akan digelar dengan tajuk F1 H20 Lake Toba Indonesia 2023. Selain itu, F1 H2O sendiri merupakan kejuaraan tingkat tertinggi atau F1 untuk power boat yang sudah dilaksanakan di kurang lebih di 39 negara.
Dilansir dari laman Tempo, Indonesia melalui PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau Injourney, diketahui telah menandatangani penyelenggaraan F1 H2O 2023 di Danau Toba. Ajang internasional itu akan berlangsung pada 24-26 Februari 2023.
Persiapan Menuju Power Boat F1
Dikutip dari IDNTimes, Donny Oskaria selaku Direktur Utama InJourney menyampaikan bahwa pemerintah dan BUMN sedang mempersiapkan infrastruktur yang diperlukan untuk F1 H2O, seperti akses jalan, transportasi, wet dan dry paddock. Segala persiapan infrastruktur ditargetkan rampung pada Januari 2023.
"Kita besok akan melakukan homologasi ke Danau Toba. Persiapan dibantu juga Kementerian PUPR baik untuk dry paddock maupun wet paddock, maupun area penonton. Ada grand stand kita siapkan, tapi size-nya tidak sebesar (MotoGP) Mandalika," ujarnya
Selain melakukan persiapan infrastuktur, Donny juga memperkirakan ajang Power Boat F1 ini juga akan ditonton sekitar 180 ribu orang baik secara langsung maupun melalui media sosial dan konvensional.
"Ini kesempatan yang baik untuk kita membuktikan bahwa kita bisa menyelenggarakan event yang skalanya internasional, dan kita mampu mengenalkan Danau Toba ke luar negeri. Karena event ini ditonton oleh 180 ribu orang, impression-nya kita harapkan mempromosikan Danau Toba ke depan," tambahnya.