Daftar Pemenang Anugerah Syiar Ramadan 2020
Anugerah Syiar Ramadan 2020 dilaksanakan secara daring pada Sabtu, 11 Juli 2020. Terdapat total 20 kategori yang dilombakan. Acara bertema "Spiritualitas Siaran Ramadan di Tengah Pandemi" itu melombakan 9 kategori program serta 10 kategori individu. Selain itu, ada kategori televisi Ramadan terbaik 2020.
Komisioner Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat sekaligus PIC Anugerah Syiar Ramadan 2020 Mimah Susanti menyebut apresiasi ini diberikan kepada program yang sesuai dengan semangat Ramadan. Hal ini meliputi bermanfaat, mendidik, serta mengajak kepada kebaikan. Ajang ini demi mewujudkan siaran Ramadan yang selaras dengan nilai-nilai keislaman.
"Kita berharap penghargaan ini memicu lembaga penyiaran dan juga rumah-rumah produksi memproduksi program-program ramadan dan juga program di luar ramadan berkualitas dan baik di kemudian hari," ujar Mimah dalam keterangan tertulis.
SCTV Unggul
Dari sepuluh kategori utama yang disajiikan Anugerah Syiar Ramadan 2020, SCTV berhasil menyabet empat penghargaan. Penghargaan pertama berhasil diraih oleh acara tausiyah Mutiara Hati. Acara yang dibawakan oleh Quraish Shihab itu menjadi yang terbaik dalam kategori Program Dakwah Non Talkshow (Kultum).
Penghargaan kedua datang dari tayangan Lorong Waktu Animasi. Acara tersebut berhasil menjadi yang terbaik dalam kategori Program Film Animasi, dan mengungguli dua pesaingnya Nusa (Trans TV) dan Si Entong (MNCTV).
Sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 13 juga memberikan penghargaan buat SCTV. Tayang setiap jam 03.00 WIB selama Ramadan, sinetron religi itu berhasil menjadi yang terbaik dalam Kategori Program Sinetron di Anugerah Syiar Ramadan 2020.
Yang spesial dalam anugerah ini, SCTV meraih penghargaan Stasiun Televisi Terbaik Ramadan 2020. SCTV berhasil mengungguli semua stasiun televisi yang lain di Tanah Air.
Indosiar juga Berprestasi
Tak hanya SCTV, Indosiar yang juga di bawah keluarga besar Emtek Group, berhasil menyabet penghargaan sebagai Program Ajang Bakat Terbaik lewat tayangan Beraksi Di Rumah Saja. Acara yang bawakan oleh Ramzi, Abdel dan Lesty Kejora itu, tayang setiap sahur selama Ramadan
Bukan hanya program acara, beberapa selebritis yang terlibat dalam tayangan SCTV dan Indosiar juga menyabet penghargaan ajang Anugerah Syiar Ramadan 2020, yang dipersembahkan oleh Kementrian Pemuda dan Olah Raga (Kemenpora).
Sebagai kategori tambahan individu, Fildan Rahayu jebolan D'Academy Indosiar menjadi Penyanyi Pria Muda Inspiratif.
Lesty Kejora yang diberi kesempatan menjadi pembawa acara kompetisi dakwah #BerAksiDiRumahSaja bersama Ramzi dan Abdel, terpilih sebagai Host Muda Inspiratif.
Pemenang kategori Daiah (Ustazah) Muda Inspiratif Mumpuni Handayayekti dari AKSI Indosiar. Pemenang kategori Qoriah Muda Inspiratif, Nadia Hawasyi di tayangan Indonesia Mengaji.
Berikut daftar pemenang Anugerah Syiar Ramadan 2020:
1. Program liputan khusus Ramadan: Seputar Inews Pagi (Anak Pesantren) - RCTI
2. Program ajang bakat: Beraksi di Rumah Saja - Indosiar
3. Program dakwah talkshow: Sahur Time - Kompas TV
4. Program dakwah nontalkshow (ceramah): Asmaul Husna - Metro TV
5. Program dakwah nontalkshow (kultum): Mutiara Hati - SCTV
6. Program Ramadan future dan dokumenter: Masjid Bersejarah Nusantara - RTV
7. Program Ramadan wisata budaya: Muslim Travelers - Net TV
8. Program sinetron: Para Pencari Tuhan Jilid 13 - SCTV
9. Film animasi: Lorong Waktu - SCTV
10. Televisi terbaik Ramadan 2020: SCTV
Kategori tambahan:
1. Aktor muda inspiratif: Syakir Daulay
2. Aktris muda knspiratif: Betari Ayu Almadania
3. Penyanyi muda inspiratif: Fildan Rahayu
4. Penyanyi wanita muda inspiratif: Nada Sisskah
5. Dai muda inspiratif: Muhammad Azhari Nasution
6. Dai’ah muda inspiratif: Mumpuni Handayayekti
7. Qori muda inspiratif: Muzammil Hasballah
8. Qori’ah muda inspiratif: Nadia Hawasyi
9. Host muda inspiratif: Lesti Kejora
10. Grup musik muda inspiratif: The Amazing Putri Bani Harun