Daftar 23 Peserta Indonesian Idol, Ini Cara Nonton Showcase Gratis
Ada 23 peserta Indonesian Idol season 13 yang dinyatakan lolos dari 31 orang. Mereka bisa melanjutkan perjuangan ke babak Showcase. Ajang pencarian bakat menyanyi di RCTI ini, dijadwalkan berlangsung Senin dan Selasa, 6-7 Januari 2025 pukul 21.15 WIB.
Ada undangan gratis yang bisa diperebutkan penonton melalui pendaftaran di akun fanbase kontestan favorit. Anda dapat menonton langsung Indonesian Idol Season 13 di Studio RCTI+ yang berlokasi di Jalan Perjuangan Kebon Jeruk Jakarta Barat.
Undangan berlaku untuk satu orang, untuk usia 13 tahun ke atas. Dilarang untuk diperjualbelikan atau pindah tangan. Penonton harus berpakaian rapi. Syarat dan ketentuan berlaku tersebut wajib dipatuhi para penonton.
Pastikan Anda tidak ketinggalan di babak Showcase, untuk memberikan vote untuk menentukan peserta yang lolos. Masing-masing peserta harus bisa memukau juri, yakni Judika, Rossa, Anang, dan Bunga Citra Lestari (BCL). Butuh keunikan suara, keberanian, dan karisma panggung yang menjanjikan. Perjalanan ini tentu tidak mudah untuk semua peserta.
Daftar Nama 23 Peserta Indonesian Idol
Berikut ini nama panggung dan nama asli para peserta Indonesian Idol season 13:
Axelo (Axel Nababan)
Abey Liansyah (Akbar Herliansyah)
Afra Maya (Afrah Damayanti)
Ardhitio (Tio Ardhana)
Fajar Noor (Fajar Nurdiansyah)
Vanessa Zee (Vanessa Simorangkir)
Manisa Llona (Manisa Rotuani)
Piche Kota (Petrus Kota)
Shakirra Vier (Shakirra Vierny)
Lala Syiffa (Syiffa Syahla)
Nadia Dhina (Nadhya Ramadhina)
Nakei (Nakeisha Syifa)
Kenriz (Kenko Rizqullah)
Rian Zaga (Adrian Fahriza)
Zia Riza (Azia Riza)
Mesa Hira (Meisya Syahirah)
Shabrina Leanor (Shabrina Leonita)
Anjelia Dom (Anjelia Domianus)
Rara Sudirman (Queenara Sudirman)
Angie Carvalho (Angelina Carvalho)
Alex Nuh (Alexander Nuh)
Josally (Jovitta Sally)
Rafi Durman (Rafi Wiratama)
Daftar Akun Instagram Fanbase
Abey Liansyah - @beyoursideofficial
Axelo - @axeloverse
Afra Maya - @frairyofficiall
Fajar Noor - @fajarsoul.ofc
Alex Nuh - @lexsugarunited
Josally - @josalluv
Angie Carvalho - @theangie.official
Kenriz - @kenzone.official
Anjelia Dom - @anjelions.official
Lala Syiffa - @syiffantastic
Ardhitio - @tioholic.official
Manisa Llona - @mynisaofficial
Mesa Hira - @meyracles.official
Rian Zaga - @zagaforces.official
Nadia Dhina - @nadnation.official
Shabrina Leanor - @berbinar_official
Nakei - @keilova.ofc
Shakirra Vier - @shalova.official
Piche Kota - @picheverse.official
Vanessa Zee - @vanessence.official
Rafi Durman - @rafinity.official
Zia Riza - @zialopers
Rara Sudirman - @auroraa_ofc
Daftar nama peserta yang tidak lolos showcase
Alvin Syaputra
Jayadi
Naswa Septia
Ratu Arisandy
Luna Maharani
Heidy Amoi
Sosila Mega
Latifah Widyaningrum