Cuaca Wilayah Perairan Jawa Timur Berawan, Peringatan Gelombang Tinggi
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika atau BMKG Maritim Perak, Surabaya, menyampaikan informasi prakiraan cuaca wilayah perairan Jawa Timur, Sabtu 14 September 2024. Cuaca diprediksi berawan.
Arah angin didominasi dari Timur mengarah ke Tenggara dengan kecepatan angin maksimum di Laut Jawa bagian timur 19 knots atau setara 35 km/jam dan Samudera Hindia selatan Jatim sebesar 16 knot atau setara 30 km/jam.
Sementara itu, ketinggian gelombang laut di Selat Madura antara 0.3 hingga 1.3 meter. Laut Jawa bagian Timur antara 0.5 hingga 1.5 meter dan ketinggian gelombang di Samudera Hindia Selatan Jatim antara 0.8 hingga dua meter.
Prakiraan cuaca tersebut berlaku 24 jam. Tidak ada peringatan dini yang dikeluarkan pihak BMKG Maritim Tanjung Perak.
Peringatan Dini Gelombang Tinggi
BMKG, dikutip dari akun resmi Instagram @infobmkg juga mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi yang berpotensi terjadi di beberapa wilayah perairan Indonesia.
Pola angin di wilayah Indonesia bagian utara umumnya bergerak dari barat daya hingga barat dengan kecepatan angin berkisar 6-30 knot, sedangkan di wilayah Indonesia bagian selatan umumnya bergerak dari timur hingga tenggara dengan kecepatan angin berkisar 8-25 knot.
Kecepatan angin tertinggi terpantau di Laut Natuna Utara, Laut Maluku bagian utara, Samudra Pasifik Utara Halmahera.
Gelombang Setinggi 1,25 sampai 2,5 Meter
Perairan utara Pulau Sabang
Perairan barat Aceh hingga Lampung
Samudra Hindia Barat Sumatera
Selat Sunda bagian barat dan selatan
Perairan selatan Jawa - Pulau Sumba
Selat Bali - Lombok - Alas - Sape bagian selatan
Selat Sumba bagian barat
Samudra Hindia Selatan Jawa - Pulau Sumba
Selat Makassar, Laut Sulawesi
Laut Natuna
Laut Natuna Utara
Selat Makassar
Laut Sulawesi
Gelombang serupa juga berpotensi terjadi di perairan Bitung - Kepulauan Sitaro, perairan Kepulauan Sangihe - Talaud, Laut Maluku, perairan utara Halmahera, Laut Halmahera, Laut Seram, Samudra Pasifik utara Papua Barat - Papua, Laut Banda, perairan Kepulauan Sermata - Kepulauan Tanimbar, perairan Kepulauan Kai - Kepulauan Aru, dan Laut Arafuru.
Sedangkan, pada gelombang yang lebih tinggi di kisaran 2,5 - 4,0 meter berpeluang terjadi di Samudra Pasifik Utara Halmahera.
Saran Keselamatan
Potensi gelombang tinggi di beberapa wilayah tersebut dapat berisiko terhadap keselamatan pelayaran. BMKG selalu mengimbau masyarakat untuk selalu waspada, terutama bagi nelayan yang beraktivitas dengan moda transportasi seperti perahu nelayan untuk menghindari kecepatan angin lebih dari 15 knot dan tinggi gelombang di atas 1,25 meter.
Kapal tongkang untuk kecepatan angin lebih dari 16 knot dan tinggi gelombang di atas 1.5 meter, serta kapal ferry untuk kecepatan angin lebih dari 21 knot dan tinggi gelombang di atas 2,5 meter. Untuk kapal ukuran besar seperti kapal kargo/kapal pesiar, diminta menghidari kecepatan angin lebih dari 27 knot dan tinggi gelombang di atas 4,0 meter.
Advertisement