Cuaca Surabaya, Cerah Berawan, Malam Diprediksi Hujan
Cuaca di Kota Surabaya dan sekitarnya cerah dan cenderung panas sepanjang hari Minggu 2 Juni 2024. Suhu berada di kisaran terendah 27 derajat celcius dan tertinggi berada di 33 derajat celcius dan malam hari diprediksi hujan.
Data dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) cuaca di langit Surabaya dengan kondisi cerah pada pagi 07.00 WIB hingga sore 16.00 WIB. Selanjutnya pada malam hari, kondisi cuaca tetap cerah dan berawan.
Kondisi cuaca Minggu ini cerah berawan, warga disarankan tetap memperhatikan kesehatan. Warga disarankan untuk lebih banyak mengkonsumsi air putih untuk menjaga kebugaran tubuh, terutama bagi mereka yang berakrivitas tinggi di lapangan.
Untuk warga yang gemar olahraga bisa memanfaatkan taman kota atau lahan lapang untuk bisa lari-lari atau jalan-jalan di jalur pedestrian Kota Pahlawan ini.
Berikut ini perkiraan cuaca di Surabaya:
Pukul 07.00 WIB
Cuaca cerah berawan dengan suhu sekitar 28° Celcius. Kelembapan udara juga tetap sebesar 90%, dan angin bertiup dari arah Timur dengan kecepatan 20 km/jam.
Pukul 10.00 WIB
Cerah dengan suhu sekitar 33° Celcius. Kelembapan udara turun menjadi 65%, dan angin bertiup dari arah Timur dengan kecepatan 10 km/jam.
Pukul 13.00 WIB
Cuaca cerah berawan dengan suhu sekitar 33° Celcius. Kelembapan udara turun menjadi 60%, dan angin bertiup kencang dari arah Timur Laut dengan kecepatan 30 km/jam.
Pukul 16.00 WIB
Cerah dengan suhu sekitar 29° Celcius. Kelembapan udara naik sedikit menjadi 75%, dan angin bertiup dari arah Timur dengan kecepatan 20 km/jam.
Pukul 19.00 WIB
Cerah dengan suhu sekitar 27° Celcius. Kelembapan udara meningkat menjadi 85%, dan angin bertiup dari arah Timur dengan kecepatan 20 km/jam.
Pukul 22.00 WIB
Cerah dengan suhu sekitar 27° Celcius. Kelembapan udara naik menjadi 95%, dan angin bertiup dari arah Timur dengan kecepatan 20 km/jam.