Cuaca Jawa Timur Hari Ini, Hujan di Sejumlah Wilayah
Cuaca di Jawa Timur diprakirakan cukup beragam, Sabtu 23 Desember 2023, hari ini. Hujan diprakirakan turun di sejumlah wilayah pada siang dan sore hari.
Dilansir dari laman Stasiun Meteorologi Juanda, cuaca sebagian besar wilayah Jawa Timur cerah dan berawan pada pagi hari. Suhu pada malam dan pagi hari ada di angka 20 hingga 25 derajat Celsius. Sihu terdingin ada di Kota Batu, mencapai 17 derajat Celsius.
Cuaca cerah dan berawan sebagian besar bertahan hingga siang hari di Jawa Timur. Selepas siang, hujan ringan diprakirakan turun di sejumlah wilayah. Blitar, Kediri, Kota Malang, Probolinggo, Pasuruan, Mojokerto, Nganjuk, Madiun, Ngawi, Bojonegoro, Tuban, Lamongan, Bangkalan, Sampang, Pamekasan, dan Kota Batu.
Hujan dengan intensitas lebat disertai angin kencang dan berpetir diperkirakan turun di Kabupaten Mojokerto selepas siang hingga sore hari. Memasuki malam hari, sebagian wilayah di Jawa Timur, kembali cerah dan berawan. Cuaca cerah bertahan hingga Minggu dini hari, di sebagian besar wilayah Jawa Timur.
Advertisement