Cuaca Jawa Timur Hari Ini Cerah, Suhu Sidoarjo Capai 34 Celsius
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Juanda memprakirakan cuaca di sebagian besar Jawa Timur cerah, pada Senin 13 Maret 2023 hari ini. Suhu paling tinggi ada di Sidoarjo mencapai 34 derajat Celsius.
Dilansir dari laman BMKG Juanda, nyaris sebagian besar wilayah Jawa Timur diprakirakan memiliki cuaca cerah sepanjang jari, sejak Senin pagi hingga Selasa dini hari, 13 dan 14 Maret 2023.
Hanya tiga wilayah yang diprakirakan mengalami hujan dengan intensitas ringan hingga lebat disertai angin kencang dan petir.
Banyuwangi, Probolinggo, Malang, Mojokerto, Bojonegoro, Tuban, Gresik, Bawean, Bangkalan, dan Pamekasan, diprakirakan mengalami hujan sesaat dengan intensitas ringan pada siang dan sore hari.
Sedangkan Jember, Pasuruan, Lamongan, Sumenep, dan Batu diprakirakan mengalami hujan sesaat dengan intensitas lebat disertai petir pada siang dan sore hari.
Cuaca dengan sebagian besar cerah berimbas pada suhu yang mencapai 34 derajat Celsius di Sidoarjo. Suhu terendah ada di Batu mencapai 16 derajat Celsius. Sedangkan rata-rata suhu wilayah di Jawa Timur antara 23 derajat Celsius hingga 32 derajat Celsius.
Advertisement