Cuaca Buruk di Situbondo, 4 Rumah Warga Tertimpa Pohon
Empat rumah warga rusak akibat tertimpa pohon tumbang di Stubondo Jawa Timur, setelah, hujan deras disertai angin kencang menerjang wilayah tersebut pada Sabtu, 9 Maret 2024 sore pukul 15.00 WIB hingga malam pukul 21.30 WIB.
Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Situbondo Sruwi Hartanto mengatakan, hujan deras disertai angin kencang pada Sabtu sore hingga malam itu terjadi di 9 desa/kelurahan di 7 kecamatan. Akibatnya banyak pohon tumbang menimpa rumah warga.
"Masing-masing 1 pohon tumbang di desa/kelurahan Kecamatan Situbondo, Banyuglugur, Kapongan, Panji, Mlandingan, dan Sumbermalang, serta 3 pohon tumbang di tiga desa, Kecamatan Panarukan. Lalu, 2 rumah di Kecamatan Kapongan, 1 rumah di Kecamatan Sumbermalang, dan 1 rumah di Kecamatan Mlandingan tertimpa pohon tumbang," kata Sruwi Hartanto, Minggu 10 Maret 2024.
Tidak ada korban jiwa dari kejadian itu. Namun, sejumlah pohon tumbang tersebut sempat mengganggu arus lalu lintas Jalur Pantura Situbondo.
"Empat rumah warga yang tertimpa pohon tumbang mengalami rusak berat, hingga masing-masing mengalami kerugian material ditaksir mencapai kisaran Rp15 juta hingga Rp20 juta," ujar Sruwi Hartanto.
Koordinator Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BPBD Situbondo, Puriyono membenarkan laporan 4 rumah warga rusak tertimpa pohon tumbang di sejumlah desa/kelurahan di 7 kecamatan, Sabtu, 9 Maret 2024 malam.
"Begitu mendapat laporan, anggota BPBD Situbondo langsung bergerak ke lokasi kejadian melakukan pendataan dan pemotongan pohon tumbang yang menutup akses jalan jalur pantura dan menimpa rumah warga," kata Puriyono, Minggu 10 Maret 2024.
Ia menambahkan, pemotongan pohon tumbang dan pembersihan material bangunan rumah warga rusak tertimpa pohon tumbang berlanjut hari Minggu 10 Maret 2024. Anggota BPBD bersama Tagana Dinsos, TNI, Polri, dan warga desa bergotong royong mengevakuasi potongan pohon tumbang.
"Termasuk juga melanjutkan pembersihan material bangunan yang ambruk dan mengevakuasi potongan pohon tumbang," tambahnya.