Crawford Buktikan Juara Sejati, Bukan Lantaran Diskualifikasi
Banyuwangi: Menjadi juara lantaran lawan terkena diskualifikasi, rasanya kurang mengena di hati. Itu mungkin juga dirasakan Jai Crawford pemegang gelar juara International Tour de Banyuwangi Ijen (ITdBI) 2016 lalu.
Masih belum terlupa, Crawford dinobatkan sebagai juara secara mengejutkan karena Peter Pouly dari Singha Infinite Cycling Team terkena diskualifikasi meski sudah naik ke podium juara.
Pembalap Prancis itu dinyatakan bersalah kerena sepeda yang digunakan dianggap lebih ringan dari ambang minimal berat sepeda. Crawford bersama timnya, Kinan Cycling Team, lantas melayangkan protes. Commissaire alias para juri lantas memproses komplain tersebut dan menganulir gelar Pouly.
Crawford yang berada di posisi kedua klasemen akhirnya berhak mendapatkan gelar juara. “Saya kira keputusan juri tahun lalu sangat tepat. Kami melihat adanya kecurangan dan kami melaporkannya. Tahun ini, saya ingin lebih fokus pada balapan dan berkonsentrasi memenangkannya,” kata Crawford usai acara pelepasan tukik alias anak penyu di Pantai Cacalan, Banyuwangi, Selasa, 26 September.
Di ajang ITdBI 2017 yang akan digelar 27-30 Septpember, Crawford mengatakan jika dalam kondisi terbaik untuk mempertahankan gelar. Selain itu rute di Banyuwangi sangat cocok dengan line up pembalap yang diusung Kinan Cycling Team ke Bumi Blambangan. “Rute di sini justru sangat cocok dengan kami. Kami punya tiga pembalap climber yang memiliki peluang untuk menjadi juara umum,” kata pembalap 34 tahun tersebut.
Untuk mempertahankan gelarnya, Crawfor dibantu dua rekannya Thomas Lebas, Ricardo Garcia. . Lebas baru saja memenangi Tour de Flores pada Juli lalu. Selain itu, dia pernah menjuarai Le Tour de Filipinas 2015, Tour de Hokkaido 2013, dan ajang tahunan yang digelar di Aljazair, Tour International de Setif edisi 2014.
Sementara Garcia adalah runner up ITDBI Ijen tahun lalu. Pada ajang Tour de Moluccas 2017 yang digelar 19-21 September, Garcia merebut etape ketiga yang melintasi rute tanjakan. Crawford sendiri merupakan jawara Le Tour de Filipinas yang digelar pada Februari tahun ini.
Sebelum turun di ITdBI 2017, Kinan Cycling Team sempat menjajal Tour de Moluccas, 19-22 September Di balapan empat etape itu, mereka menguasai tiga etape. “Kami benar-benar mendominasi Tour de Moluccas dan ingin mengulanginya di sini, meski rutenya berat di Banyuwangi karena tidak flat, ” ucapnya. tom