Courtois Inginkan Hazard Gabung Real Madrid
Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois, berharap rekan senegaranya Eden Hazard bisa mengikuti jejaknya bergabung dengan Real Madrid.
Pemain asal Belgia itu menganggap Madrid sebagai rumah yang cocok bagi Hazard. "Hazard merupakan salah satu pemain terbaik di dunia. Saya rasa secara permainan Hazard cocok dengan cara bermain tim kami (Madrid)," ujar Courtois kepada stasiun radio Spanyol, Onda Cero.
Menurutnya, ia tidak bisa memaksa Madrid untuk membeli Hazard, namun ia beranggapan bahwa Madrid membutuhkan pemain seperti Hazard setelah ditinggal oleh Cristiano Ronaldo ke Juventus.
“Saya rasa, Zidane butuh pemain pengganti Ronaldo untuk membawa tim ini juara, itu saya lihat ada di dalam diri Hazard,”Ungkapnya.
Kontrak Hazard sendiri dengan Chelsea akan berakhir pada musim panas nanti. Hingga saat ini Hazard juga belum bersedia menandatangani memperpanjang kontrak dengan klub asal London tersebut.
Namun tanda-tanda Hazard akan meninggalkan Chelsea tetap terbuka, sebab beberapa kali bintang Belgia ini terlihat kurang mesra dengan pelatih The Blues, Maurizzio Sarri.
Beredar kabar bahwa secara pribadi Hazard telah menyepakati kontrak dengan Madrid dengan durasi 5 tahun.
Namun saat dikonfirmasi ke Courtois, pemain yang sempat membela Atletico Madrid itu menolak untuk mengomentari hal itu. “Saya tidak tahu akan hal itu, bahkan saya juga tidak tahu apakah klub tertarik dengan Hazard,” Pungkas Courtois.
Seperti diketahui, Courtois sendiri bergabung dengan Madrid pada musim panas lalu, namun sekarang pelatih anyar Madrid, Zinedine Zidane, lebih memilih Kaylor Navas sebagai kiper utama tim yang bermarkas di Santiago Bernabeu tersebut.
Advertisement