Chelsea Sisihkan Liverpool Dalam Perburuan Timo Werner
Chelsea berhasil mendapatkan striker RB Leipzig yang menjadi incaran banyak klub besar Eropa, termasuk dua rival mereka, Liverpool dan Manchester United. Werner diboyong ke Stamford Bridge dengan biaya transfer sebesar 53 juta poundsterling.
Kesuksesan itu disebut-sebut tak lepas dari pendekatan personal yang dilakukan Frank Lampard dan Petr Cech. Manajer dan Direktur Olahraga Chelsea itu melakukan perjalanan ke Jerman selama jeda kompetisi. Keduanya bertemu dengan Werner, dan berhasil meyakinkan orang tua dan agen pemain berusia 24 tahun itu.
Namun, Cech disebut-sebut memainkan peran penting dalam proses pembajakan penyerang Timnas Jerman tersebut. Maklum, kemampuan Cech berbahasa Jerman dengan lancar membuat orang tua dan agen pemain ini yakin dengan visi Chelsea serta proyek tim ketika Werner bergabung dengan Cesar Azpilicueta dkk.
Ini sebuah kemenangan besar bagi Chelsea atas Liverpool yang sebelumnya lebih difavoritkan mendapatkan Werner. The Reds sempat menyodorkan tawaran sebesar 50 juta poundsterling pada sang pemain, namun pandemi Covid-19 berimbas pada keuangan mereka, sehingga Liverpool tak terlalu agresif dalam memburu Werner.
Sementara Chelsea diuntungkan oleh larangan transfer yang sempat mereka alami. Sebab, dengan larangan tersebut mereka tidak bisa membelanjakan uangnya selama musim panas lalu. Keuangan mereka semakin aman dengan tambahan pemasukan dari penjualan Eden Hazard ke Real Madrid di bursa transfer musim panas lalu.
Dengan kepastian Werner berlabuh ke Chelsea, Lampard kini tak perlu puyeng saat Oliver Giroud dan Pedro pergi lantaran masa kontraknya selesai pada akhir musim ini. Sebab, dengan kemampuan individu, kecepatan dan ketajaman yang dimiliki Werner, Chelsea bisa berharap banyak pada sang pemain.
Di sepanjang musim ini, Werner telah tampil sebanyak 29 kali bersama RB Leipzig. Sebanyak 25 gol telah ia sumbangkan bagi timnya. Ini sekaligus penegasan atas dirinya sebagai salah satu predator kotak penalti paling menakutkan di dunia.
Advertisement