Cetak Brace ke Gawang Rans, Divaldo Minta Tak Puji Khanafi
Persik Kediri kandaskan Rans Nusantara FC 5-1 di Stadion Brawijaya Kediri Kamis, 23 Febuari 2023 sore.
Dalam laga pekan ke 26 Liga 1 Indonesia 2022-2023, 5 gol kemenangan Persik Kediri dicetak Flavio Silva menit 9 , Rohit Chand menit 56, Renan Silva di menit 70 , serta dua gol diborong M Khanafi menit 78 dan 82. Sedangkan 1 gol tim tamu Rans Nusantara FC dicetak M Maruoka di menit 29.
Dari pekan ke 25 yang sudah dilakoni ini merupakan kali pertama Persik Kediri berhasil mencatatkan kemenangan dengan skor telak di kandang Stadion Brawijaya.
Meski telah mencetak Brace untuk tim, Pelatih Persik Kediri Divaldo Alves meminta media untuk tidak terlalu berlebihan menyanjung Khanafi layaknya pemain bintang.
"Tolong jangan buat Khanafi seperti bintang. Dia sedang naik pelan pelan kita ingin pure kelak dia menjadi stiker masa depan. Khanafi hari ini kerja keras, semua yang saya minta ia kerjakan. Ke depan bisa lebih keras lagi fight dengan stoper tim lawan. Saya puas dengan dia luar biasa," puji pelatih asal Portugal tersebut.
Divaldo menilai mantan goal geter Persedikab tersebut mempunyai kecepatan dan tandukan yang sangat keras. Yang tidak kalah penting pria asal Kecamatan Ringin Rejo Kabupaten Kediri tersebut memiliki mental yang sangat kuat.
Lanjut Divaldo meski timnya menang telak ia tidak ingin para pemain puas diri. Menurutnya hasil ini merupakan langkah upaya pertama bagi Persik Kediri untuk keluar dari zona degradasi. "Jangan pikir ini hasil yang fantastis, tapi ini belum selesai. ini langkah pertama untuk kita keluar dari zona degradasi, " harapnya.
Dalam pertandingan tersebut, data statistik menyebutkan Persik Kediri yang bermain di kandang sendiri justru kalah penguasaan bola dari tim. tamu Rans Nusantara FC.
Penguasaan bola lebih banyak didominasi Rans Nusantara FC 62%. Sementara Persik Kediri 38%