Cerezo yang Memulai, Cerezo yang Mengakhiri
Presiden Atletico Madrid, Enrique Cerezo mengisyaratkan pertikaiannya dengan Barcelona terkait kepindahan Antoine Griezmann ke Blaugrana telah berakhir. Artinya, Cerezo yang memulai, Cerezo pula yang mengakhiri.
Seperti diketahui, Cerezo sempat melontarkan pernyataan kontroversial mengenai kepindahan bintangnya ke Barcelona. Orang nomor satu di Atletico Madrid itu sempat menyebutkan ada yang tidak beres dengan mahar yang dibayarkan Barcelona untuk mendapatkan pemainnya itu.
Saat itu, Cerezo meyakini kesepakatan antara Barcelona dengan Griezmann sudah terjadi sebelum 1 Juli 2019, sehingga Barcelona seharusnya membayar 200 juta euro ke Atletico, bukan 120 juta euro seperti yang dibayarkan klub asal Catalunya ini.
Besaran mahar tersebut mengacu pada nilai transfer Griezmann sebelum terjadi penurunan 80 juta euro per 1 Juli 2019. Karena itu, Cerezo sempat menuntut Barcelona membayarkan kekurangan pembayarannya itu.
"Saya selalu mengatakan bahwa para pemain bermain di mana yang mereka inginkan, Griezmann telah memutuskan untuk pergi ke Barcelona," kata Cerezo seperti dikutip dari Tribalfootball.
"Saya harap mereka memperlakukannya sama seperti yang kami lakukan di sini”.
"Mereka membayar klausul pembebasannya dan kami telah membela hak kami, mereka melakukan hal yang sama,” tambahnya.
"Ada pernyataan resmi yang menjelaskan semuanya dengan sempurna," kata Cerezo. Pernyataan Presiden Atletico Madrid terakhir inilah yang menunjukkan bahwa Atletico tak lagi mempersoalkan biaya transfer yang dibayarkan Barcelona.