Cerai, YouTuber Maell Lee Bayar Nafkah ke Mantan Istri Rp280 Juta
YouTuber Maell Lee mengajukan permohonan talak terhadap Intan Ratna Juwita ke Pengadilan Agama Pekanbaru, Riau, pada 8 Januari 2021. Permohonan talak Maell Lee terhadap Intan Ratna Juwita dilayangkan di usia pernikahan baru 10 bulan. Petugas pengadilan mencatat permohonan talak itu dengan nomor perkara 84/Pdt.G/2021/PA.Pbr.
Usai menggugat cerai Intan Ratna Juwita, Maell Lee menolak memberi nafkah ke mantan istrinya tersebut. Intan Ratna Juwita pun melayangkan gugatan balik (rekopensi) terhadap Maell Lee. Setelah enam bulan berjuang menghadapi YouTuber bernama asli Fariz Syahputra itu, akhirnya Intan Ratna Juwita memperoleh keadilan.
Dalam siaran pers kuasa hukum Intan Ratna Juwita, Edi Winarto mengungkap, salinan putusan Pengadilan Agama Batam bernomor 1005/Pdt.G/2021/PA.Btm mengabulkan gugatan balik Intan. Majelis hakim diketuai Syafi’i dengan hakim anggota M. Syukri dan Hj. Ela Faiqoh Fauzi. Dan Panitera Dewi Oktovia.
Majelis Hakim PA Batam menghukum Mael Lee sebelum membacakan ikrar talak agar membayar hak Intan Ratna Juwita selaku istri yang diatur dalam hukum Islam yakni membayar uang mu’tah sebesar Rp100 juta. Mael Lee juga dihukum hakim harus membayar nafkah buat Intan Ratna Juwita selama masa iddah sebesar Rp 60 juta. Hakim juga menghukum Maell Lee untuk membayar nafkah Madhiyah sebesar Rp 120 juta.
Intan Ratna Juwita menyambut baik putusan majelis hakim itu. Walau disebut tak sepenuhnya mengabulkan keinginannya, putusan tersebut telah memberikan keadilan.
"Kalau memang aku harus berpisah dengan Maell Lee ya itu karena keinginan dia. Tapi yang ingin aku harapkan adalah dia harus bertanggung jawab dan selama menikah dia bisa sukses tentu karena dukungan istri," ungkap Intan Ratna Juwita.
Dia pun meminta agar Maell segera memberikan haknya. Dengan demikian, pria yang dijuluki Preman Terkuat di Bumi itu bisa mengucapkan ikrar talak sehingga Intan Ratna Juwita bisa mendapatkan status janda.
"Pesan saya secepatnya membayar hukuman yang sudah diputuskan oleh hakim. Agar secepatnya ikrar talak dan saya bisa mendapatkan status janda, karena selama ini sudah cukup banget setahun tergantung status dan tanpa nafkah," jelasnya.
Diketahui, Maell Lee dan Intan Ratna Juwita menikah pada 30 Maret 2020. Namun baru 10 bulan menikah, Maell Lee mengajukan gugatan cerai pada sang istri. Sifat cemburu Intan Ratna Juwita yang memicu pertengkaran pasangan ini.