CEO Ngopibareng.id, Arif Afandi: NgejazzRek Untuk Surabaya
CEO Ngopibareng.id, Arif Afandi persembahkan gelaran NgejazzRek untuk Hari Ulang Tahun (HUT) Surabaya ke-730 tahun. Dia bakal meneruskan kerja sama di bidang kesenian dengan Ciputra World Surabaya.
Arif Afandi sendiri merasa berbahagia karena telah berhasil menggelar event NgejazzRek serta Pasar Urban, yang berlangsung selama tiga hari, yakni mulai dari 25 hingga 27 Mei 2023.
"Malam ini saya bahagia sekali, karena bisa menyelenggarakan event NgejazzRek, ini persembahan kami, untuk Surabaya yang berusia 730 tahun," kata Arif.
Arif berharap, NgejazzRek sendiri dapat menciptakan harmoni antara para pemain jazz dan penyelenggara acara. Hingga akhirnya rangkaian acara tersebut dapat berjalan dengan lancar.
"Semoga bisa menjadi tempat presentasi musisi jazz dari manapun, dan kami akan terus melibatkan teman-teman dari luar negeri," jelasnya.
Sementara itu, Senior Director Ciputra Group, Sutoto Yakobus mengatakan sangat senang memiliki partner Arif Afandi. Sebab, pria itu selalu ingin menghidupkan kesenian di Kota Pahlawan.
"Beliau ini menyenangkan, enggak mau diem, saya diajak tukar pendapat bagaimana menghidupkan seni di Surabaya," kata Sutoto.
Sutoto juga menyebut jika NgejazzRek sangat kental dengan penamaan media online milik Arif Afandi, Ngopibareng.id. Menurutnya, kedua hal tersebut memiliki beberapa kesamaan.
"Ngopibareng, benar-benar Ngopibareng, suasana seni lebih berkembang. Kami senang, karena Ciputra sangat concern di seni, pernah bikin Ciputra Art Preneur, G-Walk Festival, dan Pasar Seni," jelasnya.
Oleh karena itu, Sutoto berharap agar Ngopibareng.id membuat NgejazzRek menjadi acara tahunan. Agar kesenian, terutama musisi jazz dapat terus memiliki tempat di Surabaya.
"Mudah-mudahan kedepanya tambah menarik, tambah bagus, performernya meningkat. Namanya sudah pas NgejazzRek suasananya kental dengan Surabaya," tutupnya.
Advertisement