CEO GOJEK Pernah Dibilang Ngaco Oleh Drivernya
Mulyono, pengemudi pertama GOJEK yang dijuluki "Driver 001", merasakan betul perkembangan aplikasi GOJEK yang dulunya tidak dikenal siapa-siapa hingga berkembang ke Singapura dan Vietnam.
Delapan tahun silam, dia berprofesi sebagai ojek pangkalan di Kebayoran Baru yang lokasinya berjarak satu kilometer dari rumah CEO GOJEK Nadiem Makarim.
Setelah tertarik mendaftar jadi mitra GOJEK, Nadiem mendatanginya langsung di pangkalan tukang ojek.
"Saya waktu itu tidak tahu Nadiem," ujar Mulyono usai pertemuan pengemudi ojek daring dengan presiden di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Sabtu.
Mulyono mengaku tidak menyangka bahwa GOJEK akan sebesar saat ini.
Dia mengenang pernyataan Nadiem pada masa lampau, yang meyakini GOJEK suatu saat akan dikenal luas di Indonesia. Mulyono menanggapi optimisme Nadiem dengan rasa ragu.
"Saya anggap Nadiem enggak waras," seloroh dia. "Saya spontan ngomong 'ah ngaco'."
Omongan Nadiem terbukti. Saat ini GOJEK sudah bermitra dengan sekitar satu juta pengemudi ojek. GOJEK bahkan sudah meluncur ke negara-negara tetangga.
Dan bagi Mulyono, GOJEK seperti bagian dari hidupnya. Istrinya juga menjadi pengemudi GOJEK. Bahkan mereka pun menamai anaknya "Nadiem Saputra". (ant)
Advertisement