CEO Atletico Madrid Yakini Griezmann ke Barcelona
Antoine Griezmann sampai saat ini belum mengungkapkan klub baru yang akan menjadi destinasinya, namun CEO Atletico Madrid, Miguel Angel Gil Marin meyakini bahwa sang penyerang akan bergabung dengan Barcelona.
Bagi petinggi klub, pilihan Griezmann untuk bergabung dengan Blaugrana bukanlah hal yang mengejutkan. Sebab mereka sudah mengetahui sejak Maret 2019 lalu.
Kabarnya, beberapa bulan sebelum kompetisi berakhir, Barcelona sudah mulai bergerilya melakukan pendekatan intensif terhadap Griezmann. Jika akhirnya Griezmann menerima tawaran Barcelona, petinggi Atletico sudah tak kaget.
"Saya sudah tahu di mana dia akan bermain sejak Maret," katanya seperti dikutip Movistar, Kamis 13 Juni 2019.
"Itu (klub baru Griezmann adalah) Barcelona," terang Gil Marin.
Namun sampai saat ini, kedua pihak tampaknya memilih untuk merahasiakannya. Sebab, meski sejak ia memutuskan keluar dari Atletico Madrid, Griezmann sudah dikaitkan dengan Barcelona, namun pihak Barcelona tak pernah menyinggung soal apa pun mengenai penyerang asal Perancis tersebut.
Yang jelas, bila Griezmann jadi bergabung dengan Barcelona, Griezmann akan menjadi pengganti jangka panjang Luis Suarez yang dinilai mulai menurun. Penilaian itu berdasarkan kegagalan striker Uruguay tersebut ketika Barcelona bersua Liverpool di leg kedua semifinal Liga Champions 2018-2019.