Cek Fakta: Makan Kenyang Usai Nyoblos Rabu 27 November 2024
Berseliweran iklan makan gratis usai nyoblos, khusus warga ber-KTP Surabaya di media sosial. Banyak tenant tempat makan, kafe atau restoran di mal maupun lokasi lainnya yang bisa jadi pilihan warga untuk ikut program makan gratis.
Di iklan tersebut menyampaikan informasi, Asosiasi Pengusaha Kafe dan Resto Indonesia (Apkrindo) berkolaborasi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Surabaya, meluncurkan program “Wani Nyoblos Nang TPS, Mangan Wareg”.
Program khusus coblosan Rabu, 27 November 2024 ini, menyediakan 100.000 porsi makanan gratis yang bisa didapatkan dari 100 brand yang ikut berpartisipasi. Syarat dan ketentuan berlaku.
Tidak hanya makanan gratis yang disediakan, tetapi banyak diskon menarik di setiap tenant. Apabila kuota makan gratis yang disediakan sudah habis, masyarakat bisa mendapatkan diskon menarik lainnya.
Hasil Cek Fakta
Iklan yang berseliweran di media sosial Instagram akun resmi @dishubsurabaya dan @apkrindo menawarkan program “Wani Nyoblos Nang TPS, Mangan Wareg”.
Dikutip dari pernyataan Apkrindo, kontestasi Pilkada serentak 2024 ketika berbicara Kota Surabaya sejak dahulu sempat menduduki tingkat partisipasi sebesar 53% sebagai kota terbesar kedua.
Oleh karena itu, Apkrindo mendukung aksi Pilkada damai bersama KPU dan Bawaslu Kota Surabaya untuk berupaya meningkatkan partisipasi sebagaimana Kota Surabaya sendiri harus menjadi percontohan dengan tingkat partisipasi tinggi. Dengan demikian, kredibilitas dari pemimpin sendiri dan juga arti dari kontestasi pesta rakyat pun tercapai.
Cara Mendapat Makan Gratis:
Datang ke TPS pada hari pelaksanaan Pilkada pada 27 November 2024.
Gunakan hak pilih Anda.
Tunjukkan KTP Surabaya dan jari bertinta sebagai bukti telah mencoblos di gerai peserta program.
Daftar 101 Brand Kafe dan Restoran Peserta Program “Wani Nyoblos Nang TPS, Mangan Wareg:
Loving Life Vegetaria
Tempura High
DHP
Sanlong
KAG
WOK
Ayam Canton Soerabaya
369
GURI Ramen
Demandailing
Medanwei Gwalk
Kebuli ljab Qabul
Toko Bakmie Saudagar
Porong Wei
Urban Wagyu
Munch Club
Sushikun
Ramenchan
MieJol
Jimbaran
Bakul Mie
Fusia
Rume
Sop Merah Rumahan
Miles Coffee
Holland Martabak
Jamu lboe
Mie Amor
Zaman Dulu Cafe
Rui Noodle Bar
Arunaya
Uncle Han Express
Rayyah Halal
Binh Binh
Silly Scoop
Poenya Nyonya Anina
Warung Burung Hantu
Shrooms
Chug Coffee
Mazemaze
Bakso Super Pak De
Bebek Goreng Harissa
Kopilaborasi
IGORS
NOMU
Oseng Sambel Leren Timur
Stjerne Dining n Brew
CUHIMA Bu Evie
Kebab Turki Baba Rafi
Mie Zhu Rou
Mr Suprek
Kopi telu
My Kopi-0!
Qua-li
Ah Pek Kopitiam
Pempek Farina
Penyetan Cok
Spread Cafe by Tootoomoo
Garasi Ergo
Pena’ coffee
Mie Paus
Amy Coffee and Tea
Mie Mapan
Kirribilli
Donbei
66.nMahameru
Kogu Space
Nerra Bakehouse
Bentoya
KatsuQ
Papercup coffee
De Bun
Ria
Resto Nine
Croissant Geprek
Aroma Padang
Kopi Seindonesia
Kombitiam
Kwetiau Medan Wiyung (Serry)
Finderscafe at Oppo Experince Store Tunjungan Plaza 4 lantai 3
Cincau Station
Kedai Kumpul
Kopi Enam Hari
Satria Roti
Kimukatsu
Mala Jia
Nam Heong
Thai Street
Bebek Goreng H. Slamet
Barby’s Bakery
Bebek Semangat
K3Mart
Kartiko Heritage
Bulgrill
Boncafe
Puffa
Dump bao
E&W burgers
Option Bistro
Ropopang
Société
Kesimpulan
Program “Wani Nyoblos Nang TPS, Mangan Wareg” sesuai fakta. Tujuannya, untuk meningkatkan partisipasi masyarakat Kota Surabaya dalam Pilkada 2024.