Cara Unik Komunitas Orang Malang Dukung Jokowi
Dukungan bagi pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) agar terus mengabdi dan membangun bangsa, terus berdatangan menyambut tahun baru 2019. Kali ini dukungan diberikan dengan cara unik, dengan mengirimkan karangan bunga ke Istana Negara.
Pantauan ngopibareng.id, karangan bunga kali ini dikirimkan oleh komunitas orang Malang atau mereka yang pernah tinggal di Malang, Jawa Timur (Salam Saja). Belasan karangan bunga dikirimkan dan dijajar di pelataran Istana Negara.
Beberapa karangan bunga di antaranya berasal dari komunitas orang Malang yang kini tinggal di DKI Jakarta, Surabaya, Bandung, Salatiga, Bekasi-Tangerang, Bojonegoro, Jember, Probolinggo, Bali, dan Depok-Bogor.
"Karangan bunga ini berasal dari komunitas orang Malang atau yang pernah tinggal di Malang. Lintas tahun dan lintas profesi. Ada yang berprofesi notaris, dokter, dokter gigi, dosen, wiraswasta, kontraktor, PNS dan non PNS, perempuan dan laki-laki," kata perwakilan komunitas orang Malang, Hariyadi, Rabu 2 Januari 2019.
Pengajar Ilmu Politik Universitas Airlangga ini mengatakan, selama ini komunitas Salam Saja tersebar di berbagai daerah di tanah air dan bahkan di luar negeri.
"Tujuan utama memberi karangan bunga kepada Presiden Jokowi sebagai bentuk apresiasi atas kinerja pemerintahan Jokowi-JK selama ini," ujar dia.
Dengan mengirimkan karangan bunga, komunitas Salam Saja berharap mampu memberikan semangat kepada pemerintahan Jokowi-JK untuk "kerja, kerja, kerja".
"Itu sebabnya, rangkaian bunga diberikan di hari awal kerja tahun 2019. Adapun inisiator komunitas ini adalah Ibu Erna Anggraeni (sekarang berdomisili di Surabaya) dan Ibu Maya (bersomisili di Jakarta) yang dulu alumni SMAN 3 Malang," kata Hariyadi. (man)