Cara Membuat Beragam Garis di Photoshop dengan Cepat dan Mudah
Adobe Photoshop atau Photoshop, merupakan perangkat lunak editor yang dikhususkan untuk mngedit foto atau gambar dan pembuatan efek, photoshop biasa digunakan oleh seorang fotografer digital dan juga perusahaan iklan sehingga dianggap sebagai pemimpin pasar untuk perangkat pengolah gambar, dan dianggap sebagai produk terbaik yang pernah diproduksi oleh Adobe system.
Dengan keberadaan perangkat lunak seperti Adobe Photoshop tersebut, maka juga membantu meringankan pekerjaan para editor terutama yang berhubungan dengan media digital saat ini, yang kian hari kian berkembang pesat dengan segala persaingan. Sehingga semua harus bisa menampilkan karya editingnya yang bagus dan mampu menarik pasar.
Fitur dalam Photoshop
Pada awalnya Photoshop dirancang sebagai penyunting gambar untuk cetakan berbasis kertas, perangkat photoshop yang ada saat ini juga bisa digunakan untuk memproduksi gambar World Wide Web. Pada beberapa versi terakhir juga disertai dengan apliaksi tambahan, seperti Adobe ImageReady.
Photoshop juga memiliki hubungan erat dengan beberapa perangkat lunak penyunting media, animasi dan authoring buatan -Adobe lainnya, file format asli Photoshop, PSD, dapat diekspor dari Adobe Imageready, Adobe Illustrator, Adobe Premier Pro, After Effects, dan Adobe Encore DVD untuk membuat DVD profesional yang menyediakan penyuntingan gambar non-linear dan layanan special effect seperti background, tekstur, dan lainnya untuk keperluan televisi, film, dan situs web.
Fitur yang ada di Photoshop antara lain RGB Color Model, Lab Color Model, CMYK Color Model, Grayscale, Bitmap, dan Duotone.
Tool dalam Photoshop
Dalam photoshop juga terdapat tool yang merupakan alat yang berguna untuk membantu pengguna dalam mengedit, Adobe Photoshop CS3 memiliki 59 tool yang bisa dipakai oleh pengguna. Antara lain Move Tool, History Brush Tool, Eraser Tool, Path selection Tool, Pen Tool, Shape Tool, Brush Tool, Audio Annotation Tool, Eyedopper Tool, Measure Tool, Text Tool, Hand Tool, 3D Object Rotate Tool, dan 3D Rotate Camera Tool.
Cara Membuat Beberapa Garis di Photoshop
1. Garis Lurus dengan Brush Tool
a. Buka Photoshop.
b. Buka gambar, atau buat gambar kosong.
c. Klik Brush Tool di toolbar kiri, atau klik B pada keyboard
d. Arahkan kursor ke gambar, lalu klik kanan untuk pengaturan kuas.
e. Klik kiri di titik awal, lalu shift + klik kiri di titik akhir. Garis akan terbentuk dari titik awal ke titik akhir
- Cara Membuat Lurus dengan Pencil Tool
a. Buka Photoshop.
b. Buka gambar yang mau diedit.
c. Klik Pencil Tool pada daftar tool yang ada di sisi kiri. Kalau tidak ada, klik CTRL + logo kuas di toolbar kiri, lalu pilih Pencil Tool. Kalau masih tidak ketemu logo kuas, klik B pada keyboard.
d. Arahkan kursor ke gambar, dan klik kanan untuk membuka pengaturan pensil.
e. Klik kiri di titik awal, lalu Shift + Klik Kiri di titik akhir. Garis akan terbentuk dengan sendirinya dari titik awal ke titik akhir.
- Cara Membuat Lurus dengan Line Tool
a. Buka Photoshop.
b. Klik File > New untuk membuat gambar baru, atau buka gambar yang sudah ada dengan File > Open.
c. Klik Line Tool pada daftar tool yang ada di sisi kiri, atau kamu bisa menggunakan shortcut dengan menekan U pada keyboard.
d. Cara untuk buat garis di photoshop adalah dengan menekan tombol shift lalu geser line tool sampai membentuk sebuah garis, baik itu garis horisontal atau vertikal.
2. Garis Melengkung dengan Pencil Tool
a. Buka Photoshop.
b. Klik Pencil Tool pada daftar tool yang ada di sisi kiri, atau kamu bisa menggunakan shortcut dengan menekan B pada keyboard.
c. Arahkan kursor lalu klik kanan, kamu bisa set berapa ukuran pixel beserta dengan jenis pensil yang kamu inginkan.
d. Saran kami, atur persentase Smoothing di toolbar atas untuk membuat garis lebih mulus.
e. Gambar seperti biasa untuk membuat berbagai jenis garis, entah itu melengkung, patah, belok, jungkir balik dan lain sebagainya.
3. Garis Putus-putus dengan Photoshop
a. Buat lembar kerja baru dengan klik File, lalu pilih New.
b. Kemudian, pilih Pen Tool.
c. Lalu, kamu ubah Pick Tool Modenya menjadi Shape.
d. Selanjutnya, klik Fill > klik No Color. Kemudian, klik pada Stroke dan atur warnanya sesuai yang diinginkan
e. Lalu, atur Stroke Type dengan garis yang terputus-putus.
f. Jika sudah, kamu buat garisnya pada kanvas tersebut. Maka Photoshop akan membuat garis terputus-putus pada gambar.
4. Garis Kotak dengan Photoshop
a. Klik dulu File, lalu pilih New untuk buat lembar kerja.
b. Selanjutnya, pilih Rectangular Marquee Tool.
c. Kemudian, drag gambar kotak dari atas ke bawah sesuai yang kamu inginkan.
d. Jika sudah, klik Edit, lalu pilih Stroke.
e. Pada pengaturan Stroke kamu bisa atur ketebalannya seberapa dan ingin warnanya seperti apa. Jika sudah, klik OK.
f. Selesai, maka garis kotak telah jadi.
5. Garis Pinggir dengan Photoshop
a. Buka aplikasi Photoshop.
b. Kemudian, masukkan foto atau gambar ke Photoshop dengan klik File, lalu pilih Open.
c. Selanjutnya, klik Select, lalu pilih All atau bisa dengan menekan tombol CTRL + A di keyboard.
d. Kemudian, klik dan pilih Rectangular Marquee Tool atau bisa dengan menekan tombol M pada keyboard.
e. Pada foto tersebut kamu klik kanan, lalu pilih Stroke.
f. Akan muncul pengaturan stroke, kamu atur warna dan Width-nya. Jika sudah klik OK.
g. Kemudian, hilangkan seleksi dengan klik Select, lalu pilih Deselect atau bisa menekan tombol CTRL + D pada keyboard.
h. Selesai, foto atau gambar sudah memiliki garis pinggir.
6. Garis Tebal dengan Photoshop
a. Klik File, lalu pilih New.
b. Kemudian, kamu bisa klik Pencil Tool pada menu bar sebelah kiri.
c. Selanjutnya, atur Preset Brush Picker ketebalannya ingin seperti apa.
d. Jika sudah, kamu bisa membuat garis tebal di lembar kerja tersebut.
7. Garis Bergelombang dengan Photoshop
a. Langkah pertama, buatlah lembar kerja baru dengan klik File, lalu pilih New.
b. Lalu buat lembar kerja tersebut dengan ukuran yang bisa diikuti seperti di gambar. Dalam tutorial ini menggunakan Width 20 cm dan Height 20 cm. Lalu klik OK.
c. Kemudian, buatlah garis lurus dengan klik fitur Pencil Tool.
d. Buat tiga garis dengan ukuran brush berbeda. Di tutorial ini menggunakan ukuran 5 px untuk garis di atas dan bawah.
e. Sedangkan untuk di tengah menggunakan ukuran 15 px.
f. Setelah tiga garis tersebut terbentuk, klik Filter, lalu pilih Distort, kemudian klik Wave.
g. Akan muncul pengaturan seperti di gambar. Kamu atur sesuai keinginan. Jika sudah klik OK.
h. Garis gelombang telah selesai dibuat.
8. Garis Lingkaran di Photoshop
a. Buat lembaran baru di Photoshop. Klik File > New > Atur ukuran lembaran yang diinginkan.
b. Buat layer baru. Klik Ctrl + Shift + N > Lalu beri nama layer-nya.
c. Klik huruf U di keyboard > Klik kanan pada tool yang terseleksi tersebut > Kemudian pilih Ecplise Tool.
d. Silakan klik dan tahan garis dari satu sisi ke sisi lain untuk membuat bulat atau lingkaran.
9. Segitiga di Photoshop
Cara Pertama:
a. Buat lembaran baru
b. Tekan huruf U di keyboard > Klik kanan tool yang telah terseleksi
c. Pilih Line Tool.
d. Buat segitiga dengan tool ini. Nah, saat Anda menggeser satu garis ke garis lainnya, garis yang dibuat biasanya akan hilang.
e. Triknya, silakan geser sambil menekan Tombol Shift. Maka jadinya akan seperti ini:
f. Bisa tambahkan warna, maka bentuk segitiga sederhana berhasil dibuat
Cara Kedua:
a. Silakan buat lembaran baru seperti biasa.
b. Buat bentuk kotak terlebih dahulu, kemudian beri warna.
c. Klik kanan pada bentuk kotak yang sudah dibuat, kemudian klik opsi Free Transform.
d. Putar posisi kotak tersebut menjadi 45 Derajat (cek gambar di bawah). Kemudian Apply.
e. Selanjutnya, pilih Rectangular Marquee Tool. Klik tombol “M” untuk mempermudah pencarian.
f. Seleksi bagian bawah kotak tersebut, supaya bentuknya menjadi segitiga.
g. Tekan tombol Delete. Otomatis, hasil seleksi tadi akan terhapus, dan akan membuat bentuk kotak yang ada sebelumnya, berubah menjadi segitiga.