SMAN 1 Sidoarjo Berduka, Bus Terguling Dua Tewas dan 15 Luka-luka
Bus pariwisata berpenumpang rombongan siswa SMA Negeri 1 Sidoarjo terguling di KM 575 Tol Ngawi arah Surabaya, Kamis 18 Januari 2024. Peristiwa tersebut menyebabkan dua orang meninggal dunia, dan 15 korban lainnya mengalami luka-luka.
Menurut informasi yang diterima Ngopibareng.id, kecelakaan terjadi sekitar pukul 20.30 WIB. Bus Pratama Putra bernopol W 7374 UP tersebut terguling lantaran menghindari truk colt diesel bernopol H 8216 GE yang sedang pecah ban.
Kasat PJR Polda Jatim, AKBP Alex Sandy Siregar menyampaikan, akibat kecelakaan tersebut satu siswa dan satu guru meninggal. Sedangkan 15 orang mengalami luka-luka.
“Akibat kecelakaan tersebut dua orang meninggal dunia. Satu guru meninggal di lokasi kejadian dan satu siswa meninggal di rumah sakit usai mendapat perawatan,” ucap AKBP Alex, Jumat 19 Januari 2024.
Para rombongan siswa tersebut usai melakukan study campus ke Yogyakarta dan sedang dalam perjalanan pulang ke Sidoarjo.
"Yang meninggal di lokasi dilaporkan guru bernama Sutining. Sementara korban meninggal satu lagi saat dalam perawatan di RS At-Tin Husada, Ngawi. Korban bernama Nabil Asfa Putra, usia 17 tahun," jelas AKBP Alex.
Pasca kecelakaan yang terjadi, pantauan Ngopibareng.id di lokasi sekolah tidak terlihat aktivitas apapun hari ini. Pihak sekolah sengaja meliburkan siswa SMAN 1 Sidoarjo. Mereka masih berduka.
Berikut data siswa SMAN 1 Sidoarjo yang menjadi korban kecelakaan bus Pratama Putra di Tol Ngawi:
Dua orang meninggal dunia bernama Sutining (guru) dan Nabil Asfa Putra (siswal).
15 orang mengalami luka-luka diantaranya adalah MRM usia 18 tahun, NA 17 tahun, DS 17 tahun, AAA 17 tahun, NI 17 tahun, dan WY 17 tahun.