Tak Biasa, Burung Hong dalam Headpice Rancangan Nuries Taufan
Burung Hong atau burung phoenix (feng huang) merupakan satu dari empat binatang supernatural (si ling) bagi kepercayaan masyarakat Tiongkok. Biasanya burung Hong banyak dipilih sebagai motif pada kain batik.
Namun, hal berbeda dilakukan desainer aksesori Achmad Nuries Taufan. Kali ini Nuries biasa ia disapa, memilih burung Hong untuk dijadikan desain headpiece koleksi ter-anyarnya.
"Burungnya bagus dan berkarakter, oleh karena itu saya sangat tertarik. Burung Hong memiliki ekor yang panjang dan indah. Ini menjadi center of point dari burung tersebut," ungkap Nuries.
Headpiece dengan balutan warna emas ini, didesain dengan mewah dan penuh keagungan.
"Di tengah headpiece burung Hong didesain merentangkan sayap dan leher yang terlihat tegak. Lalu pada sisi lain, terdapat bunga-bunga yang bergerombol," terangnya.
Nuries mengatakan, koleksi ini sebenarnya adalah koleksi spesialnya untuk perayaan Tahun Baru Imlek 2021, mengingat burung hong merupakan salah satu ikon dari ragam hias Chinesse.
"Tapi saya membuat look-nya terlihat lebih ringan," imbuh Nuries.
Headpiece dengan ketebalan 0,2 mili meter ini terbuat dari logam. Bahan tersebut dipilih karena lebih kuat dan terlihat mahal.
"Untuk proses pembuatannya, desain dibuat terlebih dahulu. Kemudian pembakaran logam dan pembentukan motif atau bentuk dengan cara diukir," jelasnya.
Setelah itu, tahap terakhir yakni proses perangkaian. Melalui koleksinya, Nuries berharap wanita Indonesia dapat terlihat cantik dan anggun menggunakan aksesori karya anak bangsa.
Advertisement