Bupati Thoriqul Serius Bereskan Masalah Sanitasi di Lumajang
Pemkab Lumajang tidak main-main menghadapi permasalahan sanitasi di Kabupaten Lumajang. Dalam waktu dekat, permasalahan sanitasi akan diselesaikan secepatnya.
Hal itu diungkapkan Bupati Lumajang, Thoriqul Haq saat Audiensi Strategi Sanitasi Kabupaten (SSK) melalui video conference di Ruang Mahameru Kantor Bupati Lumajang.
"Kami komitmen program prioritas supaya sanitasi di Kabupaten Lumajang betul-betul dalam penanganan yang terukur, selalu evaluatif dan setiap tahun ada progress yang baik," ungkapnya.
Thoriq menjelaskan bahwa berbagai langkah dilakukan Pemkab Lumajang untuk mengoptimalkan program sanitasi dari berbagai aspek baik teknis, regulasi, kelembagaan, komunikasi pemberdayaan hingga pendanaan. Tidak hanya itu, keterlibatan masyarakat untuk secara aktif menjadi bagian terpenting untuk mempercepat capaian strategi sanitasi di Lumajang.
"Saya bersyukur keterlibatan masyarakat sangat baik di Lumajang, ada koperasi yang memberikan pembiayaan untuk pembangunan jamban, yang memberikan kredit untuk fasilitas jamban, itu semua bentuk inovasi ke depan yang semakin kita lakukan," jelasnya.
Sementara itu, Kepala Bappeda Lumajang, Retno Wulan Andari menjelaskan bahwa implementasi Strategi Sanitasi Kabupaten (SSK) di Lumajang dengan berbagai paket kebijakan seperti Gedang Mesem (Gerakan Sedot Lumpur Tinja Lumajang Menuju Sehat Bermartabat).
Kemudian, Jasmu Pasti (Jamban Sehat Murah Swadaya Tinggi), Jelita (Jelajah Informasi dan Berita) sebagai saluran sosialisasi melalui talkshow rutin, Ngopi Sam (Ngopi Bayar Sampah) dan Merak Berlipstik (Mengajak Masyarkat Bersihkan Limbah Plastik).
"Menata masa depan lewat urusan belakang, meskipun sering dianggap sebagai urusan belakang, layanan pengelolaan air limbah domestik atau tinja manusia merupakan hal penting karena menyangkut kualitas hidup manusia," pungkasnya.
Advertisement