Bupati Pasuruan Lantik 10 Kepsek, 4 Pengawas, dan 1 Pengawas BKD
Bupati Pasuruan melantik 10 Kepala Sekolah, 4 pegawas, dan 1 pejabat pengawas Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Pasuruan, Kamis, 26 September 2019 di halaman Kantor Bupati Pasuruan.
Dalam sambutannya, Bupati Irsyad mengatakan, setelah diberlakukannya Peraturan Pemerintah Nomor 11 tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil, kegiatan pelantikan dan mutasi adalah hal biasa. Lantaran merupakan kebutuhan organisasi dalam rangka pemantaban dan peningkatan kapasitas kelembagaan, serta pembinaan pola karir pegawai.
"Karir pegawai tidak semata-mata untuk kepentingan pegawai yang bersangkutan. Melainkan lebih diutamakan untuk pemantaban organisasi dalam rangka meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat," katanya.
Khusus untuk para ASN yang tak hadir saat pelantikan, menurut Irsyad bisa disebabkan beberapa hal. Ada yang absen karena sakit maupun memiliki kepentingan yang sangat urgen, seperti tengah melaksanakan ibadah umroh, haji dan kepentingan lainnya. Oleh karenanya, Irsyad mengucapkan selamat kepada para kepala sekolah, pengawas maupun pejabat pengawas yang baru saja diambil sumpahnya.
"Pertama, saya ucapkan selamat melaksanakan tugas dan bekerja untuk ASN yang baru saja dilantik. Amanah ini harus dijalankan dengan sebaik-baiknya. Jabatan sumpah janji mengandung konsekuensi dan tanggung jawab yang sangat tinggi. Jangan pernah diremehkan," ujar Irsyad.
Selain mengucap selamat, Bupati Irsyad juga mengajak kepada para ASN untuk senantiasa mensyukuri nikmat ALLH SWT. Salah satunya berupa pekerjaan yang baik. Menurutnya, apapun pekerjaan hingga jabatan yang diberikan kepada seseorang, harus dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab. Baik kepada instansi, negara dan di hadapan Allah SWT.
"Saya kira tidak hanya pejabat, tapi juga ASN. Pekerjaan yang kita terima harus dipertanggung jawabkan bukan hanya kepada instansi di mana kita bekerja, tapi di hadapan Allah SWT, termasuk saya dan Wakil Bupati juga ikut bertanggung jawab. Untuk itu, apa yang kita kerjakan dan kita laksanakan, pertama harus disyukuri," katanya.
Selain itu, Irsyad juga berpesan kepada seluruh staf untuk mensykuri amanah dengan baik. Tidak ada rasa iri dengki, atau ngesulo. "Dengan cara melaksanakan tugas dan kewajiban dengan sebaik-baiknya, bertanggung jawab, dan jangan ngresulo atau mengeluh. Dinikmati, Insya Allah akan berjalan lancar, karena itu bagian dari takdir kita," katanya.
Selanjutnya, dalam kesempatan itu, Bupati Irsyad juga menyinggung perihal kegiatan Pemerintah Kabupaten Pasuruan dalam pembahasan P-APBD. Dirinya berharap kepada seluruh karyawan agar semua kegiatan maupun program yang sudah direncanakan, dapat dilaksanakan sesuai schedule.
"Kemaren, saya dan semua jajaran melaksanakan paparan di hadapan Kemenpan-RB berkaitan SAKIP (Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah). Tahun lalu dapat nilai BB. Kita kemaren berkomitmen tahun ini bekerja keras untuk naik kelas, semoga kita dapat predikat A," katanya.
Lebih lanjut Irsyad berharap kepada para pejabat yang baru dilantik, agar senantiasa bersemangat, bekerja keras, cerdas dan ikhlas. Serta menjunjung tinggi komitmen PNS. Yakni meningkatkan kedisiplinan, profesionalitas, loyalitas dan integritas sebagai abdi negara sekaligus pelayan masyarakat.
"Saya juga tegaskan kepada Kepala OPD untuk senantiasa melakukan pembinaan kepada bawahannya. Agar tidak timbul permasalahan internal di OPD nya," katanya. (sumber: www.pasuruankab.go.id)