Bupati Lumajang Ajak Berdoa untuk Menenangkan Hati saat Covid-19
Ibadah dan doa menjadi cara efektif untuk menenangkan diri saat terpapar Covid-19. Hal itu disampaikan Bupati Lumajang, Thoriqul Haq, saat mengikuti doa bersama secara virtual atau online yang digelar oleh Masjid Nasional Al Akbar Surabaya, Rabu 07 Juli 2021.
"Ibadah dan doa menjadi cara untuk menenangkan hati dan pikiran saat terkonfirmasi Covid-19," tutur bupati.
Masjid Al Akbar Surabaya rutin menggelar doa bersama selama PPKM Darurat, mulai 3 hingga 20 Juli 2021. Tujuannya sebagai ikhtiar batin agar Covid-19 segera berakhir. Doa bersama dapat diikuti oleh masyarakat umum secara virtual di media sosial Masjid Al Akbar dan zoom meeting setiap hari mulai pukul 10.00-11.00 WIB.
Dalam kesempatan itu, Thoriqul Haq menceritakan pengalamannya ketika terpapar Covid-19 sembari memberi semangat kepada orang-orang yang saat ini masih menjalani perawatan.
"Kuncinya adalah keikhlasan, bahwa terkena Covid-19 yang utama adalah ikhlas, virus ini dari Allah dan kesembuhan juga dari-Nya, bisa mengenai kita semua, ikhlas dirawat di rumah sakit insyaa Allah akan segera diberi kesembuhan," tuturnya.
Thoriqul Haq menuturkan bahwa setiap penyakit pasti ada obatnya. Menurutnya selain ikhtiar medis, semangat dari dalam diri menjadi obat yang cukup ampuh agar Covid-19 segera diangkat dari tubuh.
"Likulli dain dawa'un, setiap penyakit ada obatnya, termasuk obat yang datang dari hati dan pikiran kita," pesannya.
Doa bersama tersebut dipimpin oleh KH. Muzakki Al Hafidz. Selain doa, peserta yang bergabung dalam mejelis itu juga melantunkan shalawat tibbil qulub seraya memanjatkan doa kepada Allah SWT agar senantiasa diberi kesehatan dan keselematan.
Advertisement