Bupati Kediri Dukung Persedikab Kediri di Tribun Penonton
Di saat Persedikab Kediri bertanding melawan Yob Belawan di lapangan Stadion Brawijaya Kediri. Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana terlihat duduk di tribun penonton, bersama Ketua DPRD Dodi Purwanto, Minggu 6 Februari 2022.
Bak seorang pelatih, putra Sekretaris Kabinet Pramono Anung itu, tak canggung berteriak memberikan motivasi kepada para pemain Persedikab. Ditemui usai menyaksikan pertandingan, bupati mengatakan yang terpenting saat ini mendorong Persedikab agar jadi juara grup lebih dulu.
"Sekarang juara grup dulu, masuk ke putaran berikutnya. Kemenangan hari ini tidak ada artinya, jika kami tidak lolos," tegasnya, Minggu 6 Februari 2022.
Ia melanjutkan, jika kedatangannya bersama ketua DPRD Kabupaten Kediri untuk memberikan dukungan kepada tim Persedikab. "Sebagai bentuk dukungan bahwa saya selaku bupati, Ketua DPRD, kami di jajaran pemerintah dan masyarakat pasti sangat menginginkan adanya klub bola yang menjadi juara. Dan ini adalah Persedikab Kediri," ujarnya.
Diminta komentar terkait permainan Persedikab saat melawan Yob Belawan, bupati mengatakan jika pelatih Tony Ho telah memasang beberapa pemain rekrutan baru.
"Tadi ada beberapa pemain baru, yang kami datangkan dari luar. Salah satunya pemain nomor punggung 77, bermain cukup bagus. Ada beberapa catatan tapi biarkan coach yang memberikan catatan karena itu ranahnya Coach Tony," pungkasnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, dalam laga perdana babak 64 besar putaran Nasional Liga 3, Persedikab menang dengan susah payah melawan tim debutan Yob Belawan Sumatera Utara 2-1.