Bulu Mata Sering Rontok, Ternyata Ini Penyebabnya
Anda mungkin kerap mengucek mata lalu mendapati bahwa beberapa bulu mata ikut terlepas. Jika hanya sesekali, rontoknya bulu mata termasuk normal. Namun, perlu diwaspadai jika kerontokan bulu mata terjadi terus-terusan. Bisa jadi ini pertanda ada yang salah dari kesehatan tubuh kita.
Biasanya, tanpa disadari oleh beberapa orang, terutama perempuan menggunakan maskara dapat memengaruhi kerontokan bulu mata. Lalu, apa saja yang dapat membuat bulu mata rontok? Berikut ini ulasannya.
Penyebab bulu mata rontok
1. Kebiasaan mengucek mata
Kebiasaan mengucek mata sebenarnya juga dapat memicu bulu mata berjatuhan satu per satu. Untuk itu membersihkan area sensitif seperti itu harus dilakukan dengan sangat hati-hati. Tidak hanya membuat kerontokan bulu mata, tapi juga tidak baik untuk kesehatan mata. Karena tangan yang digunakan untuk mengucek mungkin saja dipenuhi dengan bakteri dan parasit yang bisa menyebabkan iritasi mata.
2. Infeksi bakteri
Tanggal kedaluwarsa pada produk mata juga bisa menyebabkan infeksi bakteri. infeksi bakteri dari produk kadaluwarsa dapat menyebabkan peradangan, sehingga mengakibatkan hilangnya bulu mata. Jadi penting bagi Anda untuk memperhatikan tanggal kadaluwarsa barang perawatan terutama bagi mata yang dibeli.
3. Menggunakan bulu mata palsu
Banyak orang memiliki reaksi alergi terhadap lem, sehingga terjadi peradangan yang bisa menyebabkan bulu mata rontok ketika memakan extension. Dalam proses pemasangan bulu mata palsu, lem bisa mengikat bulu mata asli dan, jika dilepas dengan tidak benar, bisa mencabut bulu mata alami. Jadi sebaiknya, hapus perekat khusus atau dengan pembersih minyak untuk menghilangkan lebih lembut.
4. Reaksi alergi
Alergi terhadap kosmetik, riasan mata, penghapus riasan, perawatan kulit, dan bahkan cat kuku adalah penyebab umum dermatitis kelopak mata dan, pada kondisi yang parah, dapat menyebabkan kerontokan bulu mata.
Komplikasi kerontokan bulu mata
Bula mata yang rontok secara terus menerus bisa menjadi penanda adanya kondisi penyakit yang sedang diidap. Seperti:
1. Gangguan Tiroid
Kelenjar tiroid mengontrol hormon tubuh, dan jika terjadi perubahan hormon tersebut dari tiroid yang terlalu aktif (hiper) atau kurang aktif (hipo) akan menyebabkan kerontokan bulu mata. Gejalanya termasuk penurunan atau penambahan berat badan, kesulitan mengendalikan suhu, peningkatan kecemasan, dan sembelit, dan umumnya ditangani dengan evaluasi endokrinologis dan pengobatan selanjutnya.
2. Blefaritis
Blefaritis merupakan kondisi kelenjar tersumbat yang dapat menyebabkan peradangan dan memicu hilangnya bulu mata. Kondisi ini disebabkan oleh bakteri yang berada di sepanjang garis bulu mata. Ciri-cirinya kelopak mata mungkin terlihat berkerak dan meradang, merah, dan berair, dan terasa berpasir.
3. Trikotilomania
Trichotillomania adalah kondisi ketika seseorang mencabut bulu matanya karena stres emosional atau bisa juga karena faktor genetik. Biasanya disebut sebagai gangguan menarik rambut. Kondisi tersebut biasanya dimulai pada akhir masa kanak-kanak atau awal pubertas dan sering diatasi melalui terapi atau pengobatan.
4. Alopecia Areata
Alopecia areata merupakan penyakit autoimun yang menyebabkan tubuh menyerang folikel rambut, kondisi ketika seseorang yang terkena akan sering kehilangan rambut kepala, bulu mata, dan alis. Hal tersebut biasa dipicu oleh stres berat, operasi, flu, dan penyakit lainnya. Alopecia areata yang kronis sering kali bersifat genetik.
5. Kanker Tertentu
Meskipun kondisi ini terbilang jarang, kanker kulit lokal pada kelopak mata dapat menyebabkan kerontokan bulu mata, karena kanker mempengaruhi folikel rambut.
Bahan Alami untuk Mengatasi Bulu Mata Rontok
1. Minyak Kemiri
Minyak kemiri termasuk bahan alami untuk kembali melebatkan bulu mata yang rontok. Manfaat ini dipengaruhi oleh kandungan asam linolenat. Kandungan ini sangat efektif merangsang pertumbuhan rambut secara alami.
Cara menggunakannya:
- Siapkan minyak kemiri dan kapas.
- Oleskan minyak kemiri pada bulu mata sebelum tidur dan biarkan semalaman.
- Keesokan harinya bersihkan dengan air biasa atau hangat sembari membersihkan muka.
- Lakukan secara rutin untuk hasil maksimal.
2. Telur
Telur tak hanya bermanfaat untuk wajah, tetapi untuk kesuburan bulu mata. Karena di dalam telur terdapat kandungan vitamin dan biotin yang membantu kuatkan dan cegah kerontokan rambut terutama pada bulu mata.
Cara menggunakannya:
- Kocok telur dan campurkan dengan sedikit petroleum jelly.
- Aplikasikan campuran tersebut ke bulu mata sesuai arah pertumbuhannya.
- Tunggu hingga kering kemudian bilas dengan bersih.
- Lakukan tiga kali dalam satu minggu untuk hasil maksimal.
3. Santan Kelapa
Santan kelapa mengandung lemak baik dan protein. Kedua kandungan tersebut baik untuk merawat kerontokan bulu mata. Membuatnya menjadi lebih lebat dan lentik secara alami.
Cara menggunakannya:
- Aplikasikan santan kelapa pada bulu mata untuk mendapatkan hasil yang lebih bercahaya dan tumbuh lebih kuat.
- Bisa aplikasikan menggunakan kapas dan biarkan selama 10 menit.
- Kemudian basuh dengan air dingin.
4. Lidah Buaya
Lidah buaya memiliki kandungan vitamin, kalsium, dan mineral. Kandungan inilah yang dapat membantu mempercepat dan menyuburkan pertumbuhan bulu mata.
Cara menggunakannya:
- Siapkan daging lidah buaya bersih.
- Oleskan gel lidah buaya pada garis bulu mata atas dan bawah.
- Diamkan selama satu jam dan bilas dengan air dingin sampai gel bersih dan hilang.
- Lakukan secara rutin untuk hasil maksimal.
5. Minyak Jarak
Minyak jarak dikenal dapat menjadi bahan alami penyubur rambut seperti bulu mata. Kandungan asam risinoleat yang dimilikinya bisa membantu mengatasi rambut rontok, terutama pada bulu mata.
Cara menggunakannya:
- Celupkan kapas ke dalam satu sendok teh minyak jarak.
- Oleskan di sepanjang bulu mata atas dan bawah.
- Diamkan minyak di mata selama semalaman dan bersihkan keesokan harinya.
6. Minyak Almond
Minyak almond kaya akan kandungan magnesium yang efektif untuk merawat bulu mata. Pertumbuhan bulu mata juga bisa lebih maksimal karena kesuburan kandungannya.
Cara menggunakannya:
- Oleskan minyak almond pada bulu mata sebelum tidur.
- Biarkan semalaman, lalu keesokan harinya bersihkan sembari membersihkan muka.
- Pastikan minyak almond tidak masuk ke dalam mata. Bilas dengan air jika hal ini terjadi.
6. Minyak Kelapa
Minyak kelapa termasuk bahan alami yang baik untuk mengatasi kerontokan bulu mata. Sebab minyak ini dapat mencegah hilangnya protein rambut, termasuk rambut pada bulu mata.
Cara menggunakannya:
- Oleskan minyak kelapa dengan kapas ke setiap helai bulu mata atas dan bawah.
- Lakukan hal ini dengan hati-hati agar tidak terkena mata.
- Diamkan semalaman lalu bersihkan keesokan harinya.
- Lakukan sehari sekali untuk hasil maksimal.
7. Teh Hijau
Teh hijau kaya kandungan polifenol. Zat ini mampu mempercepat pertumbuhan rambut dan menguatkan akar rambut terutama bulu mata.
Cara menggunakannya:
- Siapkan satu sendok teh hijau dan satu gelas air panas.
- Tambahkan teh hijau ke dalam secangkir air panas lalu diamkan selama 5 sampai 10 menit, saring.
- Minumlah teh hangat yang telah dibuat.
- Dinginkan teh dan oleskan ke garis bulu mata menggunakan kapas.
- Lakukan dua hari sekali untuk hasil yang maksimal.
8. Madu Murni
Madu murni termasuk bahan alami yang dapat menyuburkan bulu mata dan ampuh mengatasi kerontokan. Karena kandungan yang dimilikinya sangat baik menutrisi kulit dan rambut.
Cara menggunakannya:
- Teteskan madu pada kapas.
- Aplikasikan dengan hati-hati ke seluruh bulu mata sesuai arah tumbuh bulu mata.
- Diamkan sampai mengering kemudian bilas dengan air bersih.
- Lakukan secara rutin untuk hasil maksimal.
9. Kulit Lemon
Kulit lemon memiliki kandungan vitamin A dan vitamin C yang ampuh dalam membantu menyuburkan pertumbuhan rambut terutama bulu mata.
Cara menggunakannya:
- Letakkan satu dua kulit lemon di wadah.
- Tambahkan beberapa sendok makan minyak zaitun atau kelapa.
- Tekan menggunakan sendok agar minyak meresap hingga ke kulit lemon.
- Biarkan semalaman dan keesokan harinya oleskan kapas dengan campuran minyak ke bulu mata.
- Biarkan selama beberapa jam lalu bilas dengan air.
- Lakukan dua kali sehari untuk hasil maksimal.
10. Petroleum Jelly
Petroleum Jelly dapat membantu melembapkan kulit sekitar bulu mata. Hingga bisa membuat proses pertumbuhan bulu mata menjadi lebih maksimal.
Cara menggunakannya:
- Aplikasikan petroleum jelly ke bulu mata menggunakan spoolie atau sikat maskara.
- Diamkan selama satu malam dan bilas pagi harinya.
- Lakukan secara rutin untuk hasil yang maksimal.
Advertisement