Bulog Gerojok Beras Medium di Empat Pasar Tradisional
Melalui Ketersediaan Pasokan dan Stabilisasi Harga (KPSH), Bulog Cabang Probolinggo menggelontor beras medium di empat pasar tradisional di Probolinggo. Kegiatan yang dulu bernama Operasi Pasar (OP) itu diharapkan bisa meringankan beban masyarakat seiring naiknya beras medium hingga premium di pasar.
Keempat pasar itu, Pasar Baru, Pasar Gotong Royong, Pasar Kronong, dan Pasar Wonoasih dipasok beras medium sejak beberapa hari lalu termasuk pada Rabu, 30 Agustus 2023. Para pedagang yang mendapat pasokan beras diminta untuk tidak menjual beras di atas Harga Eceran Tertinggi (HET).
Setiap pedagang mendapat pasokan 500 sampai 2.000 kilogram (kg) beras. Bulog Probolinggo menjual beras kemasan lima kg dengan harga Rp 8.300 per kg.
"Beras yang kami pasok ke pedagang ini tidak boleh dijual di atas HET yakni, Rp9.450 per kilogram. Selain itu, setiap warga dibatasi bisa membeli maksimal 10 kilogram," ujar Wakil Kepala Cabang (Wakacab) Bulog Probolinggo, Yoga Prasetyadi.
Dikatakan distribusi beras medium ke empat pasar tradisional secara bergantian dimulai sejak beberapa hari yang lalu. Pendistribusian beras medium ini merupakan program Bulog sepanjang tahun.
"Diharapkan harga beras di pasaran khususnya beras medium yang saat ini tinggi dapat kembali stabil," kata Yoga.
Sementara itu Leni, pedagang beras di Pasar Kronong mengaku, sengaja mendatangkan beras dari Bulog lantaran sedang banyak dicari warga. "Beras medium banyak dicari warga saat harga beras melambung sejak awal Agustus lalu," katanya.
Leni mengatakan, mendatangkan 100 sak beras medium dengan ukuran per sak lima kilogram. "Setiap pembeli saya jatah dua sak dengan berat 10 kilogram," ujarnya.
Melambungnya harga beras diakui pemilik Usaha Dagang (UD) Akas, Adi Susanto Saputro. Distributor beras di Jalan Mastrip, Kota Probolinggo itu mengatakan, beras melambung karena pasokan dari petani menipis.
"Karena dipengaruhi kemarau panjang dan gagal panen, produksi gabah petani berkurang, stok beras pun menipis," ujarnya.
Advertisement