Video Warga Nonton Bareng Bule Lagi Berjemur di Pantai
Sebuah video viral beredar di media sosial. Video tersebut diunggah akun Instagram @viralges. Video berdurasi delapan detik itu memperlihatkan seorang wisatawan wanita mancanegara yang menjadi tontonan warga saat berjemur di pantai.
Dia berambut pirang dan bertopi. Wanita berkulit putih langsat dan berhidung mancung itu juga mengucapkan, “Saya sedang berada di pantai dan saya akan menujukkan kepada kalian semua sebuah pemandangan yang indah. Ya Tuhan”.
Setelah selesai bicara, dia mengarahkam kamera ke arah hadapannya. Di depannya tampak puluhan orang berdiri memandangi si bule sedang berjemur.
Warga lokal yang menonton bule berjemur tersebut berjarak sangat dengat, hanya beberapa meter dari tempat bule berjemur. Warga berbagai usia, dari anak-anak hingga orang tua tampak heran memandangi bule sedang berjemur di tepi pantai.
Para warga lokal itu tampak berdiri membelakangi pantai. Alhasil, bule-bule yang berjemur tak dapat melihat air pantai karena terhalangi warga yang sibuk menonton mereka.
"Aku tidak bisa melihat air pantai," kata salah seorang bule lainnya.
Video tersebut ditonton lebih dari 216 ribu lebih viewer dan mendapat 290 komentar. Banyak warganet tak habis pikir dengan sikap warga lokal yang kebingungan melihat tingkah bule berjemur di pantai.
Tanggapan warganet pun beraneka ragam. Ada yang merasa malu dan harga dirinya jatuh. “Mereka yang nonton gue yang malu, harga diri woy laki lu semua tuh lakiii. Lu kata layar tancep!,” tulis akun @algozali24.
Selain itu, ada pengguna yang menanggapi dengan santai. Akun @ilmam_kasyfurrhmn23 menulis, “Ada-ada saja kelakuan warga friend and fun binaan inspektur ladoosingh,”.
Ada pula warganet yang menyalahkan sang bule. Akun bernama @unnknows2222 berkomentar, “Itu turis gak bisa menyesuaikan teempat, perilaku dan budayanya dibawa-bawa ke negeri orang,”.
"Ngeliatinnya nggak tanggung-tanggung, langsung di depan orangnya," ungkap @ezraa_maheka.
Terakhir, salah satu pengguna berpendapat dengan berpandangan positif. “Lagi jualan jajan pasar kali min, itu bapak-bapak lagi antri beli,” tulis akun kwisnumurti di kolom komentar.
Sayangnya, hingga berita ini diturunkan belum diketahui lokasi bule itu berjemur.