Bukan Jhon Paul Ivan ‘Boomerang’, Sang Alang Pencipta Lagu #2019 Ganti Presiden
Sejak akhir pekan lalu, jagad medsos dibanjiri lagu #2019GantiPresiden. Tembang itu menjadi viral di semua jenis sosial media. Ribuan akun menshare lagu keren penuh semangat yg diciptakan dan dinyanyikan oleh rocker legend era 90-an, Sang Alang.
Sayangnya banyak juga akun yang men-share link dan copas isi berita dari sebuah media, dimana dituliskan bahwa lagu tersebut adalah ciptaan Jhon Paul Ivan, eks gitaris Boomerang.
Media itu memperkaya narasinya dengan menyebut bahwa Ivan pernah bekerjasama dng sejumlah musisi internasional, dan pasti lagu barunya itu akan mengejutkan ‘para cebongers’ dan pihak istana.
Kontan akun pribadi Ivan bereaksi. Ia tidak merasa meluncurkan lagu #2019GantiPresiden. Ia pun melaporkan salah satu media online yang pertama kali memuat berita tentang dirinya sebagai pencipta lagu tersebut ke Bareskrim, Selasa 22 Mei 2018.
Pemberitaan soal Ivan sebagai pencipta lagu #2019 Ganti Presiden dimuat www.pribuminews.co.id dengan judul ‘John Paul Ivan (JPI) Ciptakan #2019GantiPresiden Begitu Syahdu dan Merdu’, Sabtu (19/5).
John Paul Ivan bukanlah pencipta dari lagu yang, menurut sebagian warga dunia maya, berisi relita itu. Ivan adalah salah satu gitaris handal mantan personil grup rock terkenal Boomerang. Ivan yg berambut ikal panjang berasal dari Surabaya dan merupakan orbitan produser kondang, Log Zhelebour. Ivan keluar dari Boomerang dan sempat mendirikan band sendiri bernama RI-1. Ikut di dalamnya Roy Jeconiah, sesama mantan awak Boomerang.
Berita media itu jadi kian fatal, karena setelah menuliskan profil JPI, di akhir paragraf wartawannya menulis: ‘Selamat dan sukses untuk JPI yang kini merubah nama menjadi “Jhon Sang Alang”.’
Seolah JPI dan Sang Alang adalah orang yangg sama. Memang di akun WA-nya Sang Alang menggunakan nama Johny Alang, tapi jelas dia bukan John Paul Ivan. Keduanya adalah sosok yang berbeda. Entah dapat ide darimana si wartawan media itu sehingga mewartakan bahwa kedua John dan Johny adalah rocker yang sama.
Sang Alang tak tahu siapa yang telah terlalu kreatif membuatkan video klip untuk lagunya. Dalam 2 hari unggahan lagunya di Youtube terus bermunculan, dan masing-masing telah ditonton oleh ratusan hingga ribuan viewers.
Diluar segala polemik tersebut, lagu #2019GantiPresiden telah mampu menggebrak blantika musik tanah air. Hanya dalam hitungan hari, tanpa ada biaya promosi dan tidak ada kegiatan off air yang menyertai sama sekali, lagu tersebut terkenal dengan sendirinya. (*)
Advertisement