Bugil Demi Promosi Lagu Baru
Ben Sihombing, kakak Petra Sihombing, merilis single berjudul Wajah Cerita. Lagu tersebut resmi rilis pada Jumat, 25 Januari 2019.
Yang unik, untuk mempromosikan single barunya, Ben Sihombing mengunggah foto bugilnya di Instagram miliknya.
Foto tersebut memperlihatkan dirinya berdiri dengan gaya bertolak pinggang tanpa busana. Tentu saja bagian intimnya disensor.
Gambar tersebut merupakan artwork dari single baru Ben Sihombing. Wajah Cerita merupakan sebuah lagu dengan latar musik yang kental dengan bebunyian gitar akustik yang terdengar dominan.
Sementara itu, Franky Sihombing membenarkan pria bugil di foto tersebut adalah putranya. Suami dari Feby Febiola tersebut juga mengatakan bertanggung jawab atas tindakan sang anak.
"Dengan postingan ini saya akan membuat pernyataan bahwa orang yang difoto ini adalah benar anak saya. Dan apapun yang dia buat diluar sana adalah masih menjadi tanggung jawab saya," ungkap Franky Sihombing. (yas)
Advertisement