Budi Djiwandono, Keponakan Prabowo Jubir Pemenangan Pemilu 2024
Deklarasi Prabowo Subianto sebagai calon presiden (capres) di Pemilu 2024 mendatang dilakukan di Sentul International Convention Center (SICC), Jawa Barat, 12 Agustus lalu. Acara ini juga dilakukan bersamaan dengan deklarasi koalisi Partai Gerindra dengan PKB menuju Pemilu 2024.
Kini, Partai Gerindra menetapkan keponakan Prabowo Subianto, Budi Djiwandono, sebagai salah satu juru bicara (jubir) pemenangan pemilu pada Pemilu 2024. Budi Djiwandono ditetapkan berdasarkan hasil rapat Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Gerindra yang digelar Jumat, 24 September kemarin.
“Rapat Badan Pemenangan Pemilu yang diadakan pada hari Jumat telah memutuskan salah satu Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Budi Dijwandono, untuk menjadi salah satu juru bicara dari Badan Pemenangan Pemilu Partai Gerindra,” kata Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad dalam keterangan pers, Minggu 25 September 2022.
Sufmi Dasco mengatakan, penetapan Budi Djiwandono yang juga Wakil Ketua Komisi IV DPR sebagai jubir memiliki tugas khusus. Ia ditugaskan untuk menjangkau para pemilih kalangan muda agar mereka memahami visi-misi Prabowo Subianto.
“Di mana kekhususan dari juru bicara Mas Budi Djiwandono ini adalah menjangkau kalangan pemilih pemula, kalangan pemilih muda, agar mengerti visi dan misi perjuangan Pak Prabowo Subianto. Demikian hasil keputusan rapat yang diambil dengan suara bulat pada hari in," terangnya.
Profil Budi Djiwandono
Budi Djiwandono merupakan putra dari mantan Gubernur Bank Indonesia (BI), Sudrajad Djiwandono. Ia mengikuti jejak Prabowo di bidang politik. Ia terpilih sebagai anggota DPR RI periode 2019-2024 dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kalimantan Timur.
Pria 41 tahun itu menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi IV DPR RI yang membidangi lingkup tugas pertanian, lingkungan hidup dan kehutanan dan kelautan. Budi Djiwandono lulusan Berkshire School (2000) dan meraih gelar sarjana dari jurusan Government & International Relations di Clark University, Amerika Serikat pada 2004.
Dasco menjelaskan, pemilihan Budi Djiwandono sebagai salah satu jubir pemenangan Gerindra antara lain bertujuan untuk menjangkau pemilih muda di hajatan lima tahunan mendatang.
Budi Djiwandono pun diketahui pernah menjabat sebagai direktur dari beberapa perusahaan. Selain berprestasi, pria kelahiran 25 September 1981 itu juga memiliki hobi seperti pamannya, Prabowo Subianto yakni berkuda. Selain itu, pemilik nama asli Budisatrio Djiwandono juga hobi bersepeda, basket, dan traveling.
Advertisement