Bu Fatma Kompori UMKM untuk Go Digital
Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Pasuruan memacu semangat UMKM di Kota Pasuruan untuk memanfaatkan kecanggihan teknologi. Senin, 8 November 2021, Dekranasda Kota Pasuruan menggelar workshop e-commerse dengan menggandeng DHL Express.
Bertempat di Gedung Gradika Bhakti Praja Kota Pasuruan, acara bertema 'UMKM Kota Pasuruan Go Digital, Go Global' itu mendapatkan antusiasme dari puluhan pelaku UMKM se-Kota Pasuruan.
Ketua Dekranasda Kota Pasuruan Hj. Fatma Saifullah Yusuf mengungkapkan, dengan kecanggihan teknologi menjadikan ada perubahan pesat dalam metode pemasaran bisnis. Dunia serba digital menjadikan masyarakat sekarang lebih menggandrungi belanja online atau daring daripada datang langsung ke toko.
"Dekranasda mengajak UMKM di Kota Pasuruan untuk siap bersaing di tengah dunia yang serba digital dan global ini," ujar Fatma sapaan akrabnya.
Kondisi pandemi covid-19 yang belum usai dikatakan Fatma masih menjadi peluang bagi UMKM yang mau bekerja keras. Selain mengetahui target market yang akan disasar, istri Wali Kota Pasuruan itu juga mengatakan, bahwa konsumen atau pembeli saat ini lebih memilih membeli barang yang efisien dan tidak ribet pemesanannya.
Oleh karena itu, menurut Fatma, penting bagi UMKM di Kota Pasuruan untuk memiliki skill tambahan soal penggunaan teknologi untuk pemasaran mereka. "Harus bangkit meskipun pandemi belum usai. Saat Semuanya serba online atau daring, maka dibutuhkan skill untuk memanfaatkan kecanggihan teknologi saat ini," terang Fatma.
Materi yang disampaikan DHL express itu mendapatkan antusiasme dari peserta UMKM yang datang. Uma salah satu peserta workshop mengatakan, materi yang diberikan sangat bermanfaat mengingat usahanya di bidang kuliner memang membutuhkan sentuhan pemasaran modern.
"Senang dapat ilmu baru di acara ini. Selama ini saya memang masih bingung menggunakan media online untuk berdagang," ujar Uma.