BTS Ditampilkan di Halaman Utama Situs Resmi PBB
Video YouTube berdurasi satu menit yang menampilkan kemitraan grup pop idola asal Korea Selatan BTS dengan UNICEF muncul di beranda laman resmi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
Video singkat itu menunjukkan keterlibatan BTS dalam kampanye UNICEF "Generation Unlimited" dan mempromosikan agenda anti-kekerasan untuk anak-anak muda.
"(Kekerasan) merupakan masalah penting seperti kampanye Love Yourself kami. Kami berharap kampanye Love Yourself bisa membantu anak-anak dan kaum muda yang mengalami kekerasan dalam bentuk apapun," kata leader BTS, RM, dalam video itu.
"Kami berharap yang kami lakukan bisa sedikit membantu. Bahkan meskipun (bantuan) sedikit, kami hanya ingin membuat kalian merasa lebih baik," lanjut RM.
"Bila, melalui kami, seseorang menjadi merasa sedikit lebih bahagia, itulah yang menjadi motivasi kami," imbuh member lain, Jimin.
"Kami ingin memberi kalian harapan," timpal J-Hope.
Kampanye "Generation Unlimited" yang dicanangkan UNICEF bermaksud untuk menyiapkan generasi muda untuk menjadi warga dunia yang produktif dan mau berpartisipasi.
BTS diundang untuk berpidato pada peluncuran kampanye "Generation Unlimited" pada sidang Majelis Umum di markas besar PBB di New York, 24 September 2018 lalu.
Dalam pidato di hadapan sejumlah pemimpin dunia, BTS mendorong kaum muda untuk berani bersikap dan berbicara. Pesan itu sesuai dengan yang mereka sampaikan melalui seri album dan konser Love Yourself. (yas)