Brace Coutinho Warnai Kemenangan Brasil atas Bolivia
Brasil sukses memetik kemenangan di laga pembuka Copa America 2019 di Estadio do Morumbi, Sabtu 15 Juni 2019 pagi WIB. Tuan rumah menang dengan skor 3-0 atas Bolivia.
Philippe Coutinho menjadi pahlawan Brasil lewat brace-nya. Dua gol itu dicetak Coutinho di menit ke-50 dan 53'. Dua gol itu sudah cukup bagi Brasil untuk meringankan beban setelah kesulitan yang mereka alami di sepanjang babak pertama.
Usai mengakhiri babak pertama dengan skor 0-0, Brasil langsung meningkatkan intensitas serangan di awal paruh kedua. Hasilnya, baru lima menit laga berjalan, mereka mendapatkan hadiah penalti.
Protes keras sempat dilancarkan para pemain Bolivia pada wasit Nestor Pitana asal Argentina. Namun setelah melihat VAR, wasit tetap menunjuk titik putih. Coutinho yang maju sebagai algojo tak melewatkan peluang. Skor 1-0 untuk Brasil.
Berselang tiga menit kemudian, Coutinho kembali membobol gawang Bolivia. Menerima umpan matang dari Roberto Firmino, Coutinho menyundul bola dan masuk. Keunggulan Brasil bertambah menjadi 2-0.
Satu gol tambahan Brasil dihasilkan oleh pemain pengganti Everton. Gol itu dicetak tak sampai empat menit setelah ia masuk menggantikan David Neres, tepatnya di menit ke-85.
Setelah gol itu, tidak ada lagi gol lagi yang tercipta sampai peluit panjang dibunyikan wasit. Brasil menutup laga dengan kemenangan 3-0.
Di pertandingan selanjutnya, Brasil akan ditantang Venezuela pada 16 Juni 2019 nanti. Hasil ini pun menjadi modal besar untuk menambah kepercayaan diri para pemain Brasil.