Kekeringan di Kabupaten Malang, BPBD Distribusikan 808 Ribu Liter Air Bersih Sejak September
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mendistribusikan air bersih di tiga kecamatan di Kabupaten Malang. Sedikitnya 808 ribu air bersih dikirim hingga Rabu, 2 Oktober 2024.
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Malang Sadono Irawan menuturkan, sebanyak 25 ribu liter air bersih dibagikan ke sejumlah desa, pada Rabu 2 Oktober 2024. BPBD telah membagikan air bersih untuk mengatasi kekeringan sejak awal September lalu.
"Di Kecamatan Sumbermanjing Wetan misalnya, di Desa Sumberagung, sebanyak 20 ribu liter air bersih kami distribusikan, itu mencakup 441 Kepala keluarga (KK) dengan 1.352 jiwa. Total darı September awal hingga Oktober awal ini 263 ribu liter air kami distribusikan," kata Sadono Irawan, Kamis, 3 Oktober 2024.
Distribusi air bersih ini juga menyasar Puskesmas Sitiarjo, sebanyak 5 ribu liter pada 2 Oktober 2024 kemarin. Secara keseluruhan, di Puskesmas Sitiarjo itu BPBD sudah mendistribusikan sebanyak 55 ribu liter air bersih sebulan terakhir. "Di Desa Sitiarjo kemarin 20 ribu liter kami distribusikan, mencakup 229 KK dengan 763 jiwa. Kemudian di Desa Kedungbanteng, ada 10 ribu liter untuk 501 KK yang mencakup 1.395 jiwa," imbuhnya.
Di dua desa itu, total BPBD sudah mendistribusikan sebanyak 95 ribu liter air bersih, dengan rincian 55 ribu untuk warga Desa Sitiarjo dan 40 ribu untuk Desa Kedungbanteng sejak 28 September hinhgga 2 Oktober. Satu desa lainnya di Kecamatan Sumbermanjing Wetan, yaitu Desa Ringinsari diberikan sebanyak 20 ribu liter air, untuk 500 KK, mencakup 1.500 Jiwa. Total di Desa Ringinsari, sejak September lalu didistribusikan sebanyak 35 ribu liter air.
"Kecamatan Donomulyo menjadi wilayah berikutnya, di mana Desa Sumberoto didistribusikan 15 ribu liter untuk 464 KK mencakup 1.392 jiwa. Total ada 180 ribu liter air didistribusikan ke Sumberoto sejak 9 September hingga 1 Oktober kemarin," lanjutnya.
Kemudian, BPBD juga mendistribusikan air bersih ke Desa Mentaraman sebanyak 5 ribu liter pada 1 Oktober lalu. Total sejak 9 September 2024 hingga awal Oktober 2024 ada sebanyak 60 ribu liter air bersih didistribusikan untuk 89 kepala keluarga, mencakup 317 jiwa. Terakhir di Kecamatan Donomulyo yaitu Desa Tulungrejo, dengan pendistribusian air sebanyak 15 ribu liter, dengan total air sejak 95 ribu liter sejak 22 September 2024 hingga 2 Oktober 2024 lalu.
"Kemudian distribusi air bersih ke Kecamatan Gondanglegi, di Ponpes Asy Syadzili IV Desa Putukrejo, sebanyak 10 ribu liter, pada September pertengahan lalu. Secara keseluruhan distribusi air bersih sejak 4 September hingga 2 Oktober 2024 sebanyak 808 ribu air bersih," pungkasnya.