Pelatih Persik Masih Gamang Cari Pengganti Anderson
Kemenangan atas Arema FC 5-2 pada pekan ke-3 BRI Liga 1 2023/2024 menambah kepercayaan diri para pemain Persik Kediri. Catatan tren positif tersebut bisa menjadi modal bagi Persik Kediri menjelang laga tandang kontra Dewa United di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat 21 Juli 2023. Persik Kediri dijadwalkan berangkat ke Tangerang, hari ini, Rabu 19 Juli 2023 pukul 10.00 WIB.
Ditemui usai sesi latihan, Selasa kemarin, pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide mengatakan, pihaknya akan memboyong pemain sebanyak 22 orang.
Namun, tak ada nama pemain belakang Anderson Nascimento dalam daftar pemain yang dipegang pelatih. Pemain asal Brasil itu tidak ikut karena mengalami cedera di bagian paha kanan.
"Anderson baru saja menjalani pemeriksaan diagnosa cederanya. Hasilnya masih belum, tapi dia merasakan sakit jadi dia tidak bisa ikut tidak masalah. Kita masih punya opsi di dalam grup pemain," terang Marcelo Rospide.
Lebih lanjut, Marcelo Rospide menilai calon lawan yang dihadapi Persik Kediri adalah tim kuat. Tim ini yang kini bertengger di peringkat dua klasemen BRI Liga 1 2023/2024. Ia memprediksi pertandingan nantinya akan berjalan sulit. Pasalnya Rospide mengakui jika timnya sekarang masih memiliki persoalan yang masih harus dibenahi.
"Kita punya masalah beberapa pemain tidak bisa bermain, tapi kita cari solusi. Ada beberapa opsi di dalam grup kita, tapi kita belum mengambil keputusan," jelasnya.