Bonek Lepas dan Sambut Kapolrestabes Surabaya
Ratusan Bonek Mania dan perwakilan pemain Persebaya melepas dan menyambut Kapolrestabes Surabaya, Rabu 8 Mei 2019.
Acara lepas sambut Kapolrestabes Surabaya ini dilakukan dengan menggelar arak-arakan Bonek, jajaran Satpol PP, dan beberapa ormas di Surabaya.
Kapolrestabes Surabaya lama, Kombes Pol Rudi Setiawan meminta masyarakat dan Bonek Mania membantu Kombes Pol Sandi Nugroho (Kapolrestabes Suranaya baru) untuk menciptakan Kota Pahlawan aman.
"Saya yakin Kapolres yang baru akan mampu mengemban tugas dengan baik melebihi apa yang saya capai. Terutama bisa menggantikan saya dekat dengan bonek, karena kesuksesan saya juga salah satunya berkat Bonek yang berikan," kata Rudi.
Sejak pukul 16.00 WIB puluhan bonek dari perwakilan tribun di Gelora Bung Tomo ini sudah berada di halaman Gedung Mapolrestabes Surabaya. Mereka menunggu kedua pemimpin Surabaya ini untuk diarak.
Hadir pula dalam arak-arak pisah sambut Kapolrestabes selain bonek, juga para pemain Persebaya seperti Oktavio Dutra, Misbakus Solikin, Oktafianus Fernando dan Abu Rizal Maulana atau rodek.
Di barisan belakang kawalan ketat jajaran resmob dari Tim Antibandit, Tim Raspati, Reserse hingga dalmas pun ikut mengawal serta beberapa pengemudi ojek online dan komunitas Jogo Suroboyo.
Sebelum berjalan menuju Tugu Pahlawan, Kombes Pol Rudi Setiawan dan Kombes Pol Sandi Nugroho menerima secara simbolis syal bertuliskan Bonek yang dikalungkan oleh perwakilan Bonek Hasan Tiro.
Setelah itu barulah para Bonek ini dipimpin Agus Bimbim berjalan sekitar 2 kilo menuju Monumen Tugu Pahlawan untuk berdoa bersama dan berbuka puasa bersama.
Di sisi lain, Kapolrestabes Surabaya yang baru, Kombes Pol Sandi Nugroho mengatakan siap meneruskan amanah menjadi bapak Bonek setelah kepindahan Rudi Setiawan ke Polda Lampung dengan disertai kenaikkan pangkat menjadi Brigjen Pol.
Ia menjelaskan Bonek adalah bagian dari Kapolrestabes Surabaya. Dan kini ia berjanji akan meneruskan seperti halnya polisi menjadi bagian elemen masyarakat Surabaya.
"Bonek ini keren dan Persebaya juga keren saya senang ada anak muda yang kreatif," ujar Sandi.
Setelah ini ia akan belajar untuk dekat dengan Bonek dan apa yang dikerjakan Rudi Setiawan akan ditindaklanjuti terutama ada satu pertandingan awal ujicoba Persebaya melawan Persela Lamongan. (hrs)