Bonek Minta Persebaya Ikuti Piala Presiden 2018
"Kami harap Persebaya bisa ikut, tidak boleh tidak. Karena kami sangat mendukung jika Persebaya turut meramaikan ajang Piala Presiden, terlebih tahun ini kita ditunjuk sebagai tuan rumah,"
Rencana Surabaya menjadi tuan rumah Piala Presiden 2018 mendapat dukungan dari suporter Persebaya, Bonek Mania. Sebab, ajang pramusim tahunan ini bisa menjadi tolak ukur kekuatan Persebaya dan mengairahkan sepakbola di Kota Pahlawan.
"Ini sangat bagus, Surabaya harus bisa jadi tuan rumah Piala Presiden. Dan semua harus mendukung kompetisi tahunan ini," ujar Pentolan Bonek, Po Dadang Kosasih, saat dihubungi ngopibareng.id, Kamis 21 Desember 2017.
Namun, harapan Bonek ini bisa saja kandas lantaran Persebaya sendiri hingga kini belum memastikan akan ikut turnamen itu apa tidak. Seperti pernah diungkapkan langsung Manajer Persebaya Chairul Basalamah.
Menanggapi hal ini, Dadang meminta kepada Persebaya untuk ikut serta dalam ajang Piala Presiden 2018. Sebab, bisa menjadi langkah awal tim Bajol Ijo mengarungi kompetiai Liga 1.
"Kami harap Persebaya bisa ikut, tidak boleh tidak. Karena kami sangat mendukung jika Persebaya turut meramaikan ajang Piala Presiden, terlebih tahun ini kita ditunjuk sebagai tuan rumah," sambungnya.
Senada dengan Dadang, Yasyaudin Arif, Bonek asal Banjarsugihan ini juga mendukung Persebaya mengikuti Piala Presiden 2018. Dia beralasan, bahwa kompetisi ini merupakan tolak ukur Bajol Ijo sebelum bertanding di Liga 1. "Kalau saya sih Persebaya mending ikut, untuk tolak ukur sebelum Liga 1 bergulir," kata pria yang akrab disapa Didin.
Sebelumnya, manajer Persebaya Chairul Basalamah mengatakan belum menerima pemberitahuan dari PSSI maupun PT Liga Indonesia Baru (LIB) terkait Piala Presiden, " Kami belum tahu ikut atau tidak, pelatih masih pulang ke negaranya. Selain itu juga ada belum ada pemberitahuan atau undangan Piala Presiden, " ujarnya. (hrs)
Advertisement